Review Pelanggan untuk Kembang Kawung
Medok dan Authentic khas Jawa
oleh Jacklyn || IG: @antihungryclub, 09 Desember 2023 (12 bulan yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
[Rekomendasi Restoran dengan Aneka Kuliner khas Jawa 🍱]
Kembang Kawung -- Sebuah restoran di Kelapa Gading yang menjual aneka makanan khas Jawa dengan rasa yang authentic.
Di sini, gue cobain: Tongseng Buntut, Nasi Gudeg Komplit, Nasi Kendil Ikan Cakalang Balado, Sop Buntut Bakar, Nasi Goreng Jawa Cumi Hitam, Tahu Berontak, Bakwan Jagung, Pisang Bakar, Gado-Gado, dan Es Kopi Podeng.
Rasanya gimana?
1). Tongseng Buntut: Kuahnya pedas, dagingnya royal empuk, dan gurih. Kuahnya juga medok rasanya di mulut.
2). Nasi Gudeg Komplit: Gudengnya manis tapi, masih pas dan ada gurihnya. Terus, aku paling suka opornya karena dia bumbunya light di mulut tapi, taste gurihnya berasa.
3). Nasi Kendil Ikan Cakalang Balado: Rasanya dominan pedas dan asin gurih nikmat. Ikannya juga gak amis.
4). Sop Buntut Bakar: Daging buntutnya sendiri empuk dan gurih, sambal ijonya agak pahit, dan kuahnya gurih.
5). Nasi Goreng Jawa Cumi Hitam: Dia rasanya dominan ke manis, cuminya fresh.
6). Tahu Berontak: Aku suka ini. Isiannya royal, ada sayur sama daging kayak udang. Gak berminyak dan gurih.
7). Bakwan Jagung: Gak berminyak, gurih, dan isian jagungnya cukup banyak.
8). Pisang Bakar: Dia meski dicampur toppingan manis tapi, manisnya masih pas.
9). Gado-Gado: Cukup pedas, saos kacangnya medok, dan sayurannya segar.
10). Es Kopi Podeng: Dia ini mirip es podeng. Gak terlalu manis dan kopinya masih berasa di mulut.
11). Pecel Pincuk: Bumbu kacangnya medok dan cukup pedas.
Tempatnya ada 2 lantai. Bisa buat kerja juga karena di sini menyediakan colokan.
Pelayanan ramah dan friendly.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: