![android link icon](https://assets-pergikuliner.com/assets/android_ad_icon_1-4a6dcdc0ebf47bc57d215ad7189771a8.png)
Review Pelanggan untuk J.CO Donuts & Coffee
Cafe comfortable ditemani JCronutsnya yang unik
oleh Jans , 24 Desember 2022 (sekitar 2 tahun yang lalu)
Cape keliling-keliling, akhirnya aku sekeluarga memutuskan untuk nongrkong di J.CO Donuts & Cafe. Untuk tempatnya enak banget, cozy tapi waktu aku kemaren dateng lagi masukin stock barang sehingga tempatnya agak berantakan. Aku di sana pesen beberapa menu yaitu :
- J.CO Donuts, aku beli satu lusin. Rotinya sendiri lembut, toppingnya banyak dan favorit aku yang Tiramisu. Kalau menurut aku rasa tiramisunya jadi seimbang dan tidak terlalu berlebih karena filling white creamnya.
- JCronuts, Aku jujur baru pernah nyobain JCronuts ini. Rasanya kaya donut JCO biasanya tapi, rotinya diganti croissant serta sizenya lebih kecil saja. Rasanya enak dan bervariasi dalam satu lusinnya.
Menu yang dipesan: JCronuts, J.co Donuts
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000