Review Pelanggan untuk Toko Kopi Tuku

kedai sederhana yang mempunyai rasa luar biasa...

oleh yudistira ishak abrar, 09 Juli 2017 (sekitar 7 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Toko Kopi Tuku
Foto Interior di Toko Kopi Tuku

Bisa dibilang Kopi Tuku adalah salah satu kedai kopi paling laris di ibukota akhir-akhir ini. Betapa tidak, meski tempatnya mungil, tapi tamu yang rela antre untuk membeli cukup banyak. Meski antreannya panjang, tapi tidak butuh waktu terlalu lama sampai pesanan saya datang.

Coffee shop yang berlokasi di daerah Cipete ini hanya berukuran satu ruko saja. Didepannya terdapat sedikit lahan parkir yang hanya mampu menampung beberapa sepeda motor. Area tempat duduknya sangat terbatas, itu pun hanya berupa bangku kayu memanjang yang sederhana. Jadi jika kamu mau mampir kesini, jangan berharap bisa duduk-duduk manja sambil berfoto-foto ria, karena bisa di-asemin sama pengunjung lain yang lagi ngantre.

Pembeli yang selalu padat, bikin saya makin penasaran, apa sih yang membuat kopi ini sangat digemari? Yuk kita cari tahu. Pertama saya mencoba Ice Cappuccino (Rp.28.000,-). Minuman kopi ini merupakan paduan espresso, steamed milk, gula dan es batu. Rasanya medium, gak terlalu pekat, gak terlalu manis, namun sangat creamy. Saya suka sama cara mereka meramu minuman ini jadi terasa ringan dan santai.

Kopi kedua yang saya coba adalah Es Kopi Susu Tetangga (Rp.18.000,-). Minuman kopi ini punya rasa manis yang dominan, komposisi pekatnya kopi cukup terasa, sedangkan paduan gurihnya susu agak ketutup dengan manisnya gula. Meski demikian, minuman ini terasa kece dan creamy, bikin saya ga bosen untuk nyeruput terus. Mungkin itu yang bikin Kopi Tuku selalu diburu, rasanya enak dan harganya terjangkau. Kece badai...

Foto lainnya:

Foto Makanan di Toko Kopi Tuku
Foto Interior di Toko Kopi Tuku
Foto Interior di Toko Kopi Tuku
Foto Interior di Toko Kopi Tuku
Foto Makanan di Toko Kopi Tuku
Foto Makanan di Toko Kopi Tuku
Foto Eksterior di Toko Kopi Tuku
Foto Interior di Toko Kopi Tuku
Foto Makanan di Toko Kopi Tuku
Foto Interior di Toko Kopi Tuku
Foto Interior di Toko Kopi Tuku
Foto Makanan di Toko Kopi Tuku
Foto Interior di Toko Kopi Tuku
Foto Interior di Toko Kopi Tuku
Foto Makanan di Toko Kopi Tuku
Foto Makanan di Toko Kopi Tuku

Menu yang dipesan: Ice Cappuccino, Es Kopi Susu Tetangga

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Toko Kopi Tuku

(Kafe)

Jl. Cipete Raya No. 7 (Sebelah Alfamart), Fatmawati, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.4
Suasana:3.4
Harga:4.4
Pelayanan:4.0
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil yudistira ishak abrar

Alfa 2023

2869 Review

4603 Makasih