Review Pelanggan untuk Sushi Sei
TOP NOTCH Authentic Japanese Food
oleh auroradiary19 , 12 Januari 2020 (sekitar 5 tahun yang lalu)
3 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
chirashi sushi 1.5 portion teishoku
penampakan dari samping
Sebelum kembali makan chinese food, kembali ke resto sushi favorit setelah sekian lama ga makan disini. Aku dateng hari minggu jam 2 siang dan tetap saja waitinglist panjang bagaikan ular. Dari segi suasana sih so japanese vibes, warm - superb comfy and totally homey. Pelayanannya the best sih, gercep abis dan makannya super cepat datengnya. Kali ini kedapetan duduk di sushi bar. Makanan yang aku pesen kali ini:
TERIYAKI & NOODLES SET (190K): pas liat menu rada bingung karena smua lauk dari salmon chicken beef dan gindara harganya sama. Fix gapake mikir langsung pilih yang termahal yaitu gindara (black cod) dan pas dateng ukurannya lumayan besar dan rasanya omg meleleh dimulut, enak banget. super lembut dengan kulit yang garing. Saus teriyakinya enak bangeeeet. Terus untuk noodlesnya pilih udon karena aku lebih suka udon daripada soba, with tempura. Dan tempura mereka pun bintang sih buat aku, udangnya gangerti lagi garing and juicy banget
CHIRASHI SUSHI 1.5 PORTION TEISHOKU (165K) : nah jadi bedanya yang 1.5 portion sama yang 1 portion adalah dari jenis sashimi diatas nasi. Kalo yang 1.5 otomatis lebih banyak dan yang jelas ada salmon, sisanya kulupa haha. Dan wah gila ikannya super fresh dan akhirnya tambah ke list resto yang tuna sashiminya aku bisa makan hehe.. Dan nasinya bukan cuma nasi putih melainkan uda dikasi mirin, soyu & bumbu lain2 khas jepang yang rasanya enak banget, bahkan makan hanya nasi saja sudah nikmat haha... Dan porsi ini uda include miso soup and chawanmushi
SPECIAL CALIFORNIA ROLL (195K) - unagi, tamago, lettuce, kyuri, tobikko, mayonnaise. Yes kita pesen yang fusion karena lagi pengen makan unagi tapi gamungkin pesen don lagi, jadi ganti option ke sini. Ya memang termasuk standar kalo dibandingkan dengan chirashi tapi jujur the star definitely their unagi, potongannya besar2, empuk dan manisnya pas.
Untuk minuman kalo diresto jepang lebih ke balancing and cleansing my palate aja sih, fix hot or cold ocha is the best. Compare to what I get and what I pay, it's not expensive! Dari segi kuantitas dan kualitas ikan bener2 worth it dan bahkan kalo makan diresto lain bisa lebih mahal dari ini. Bener2 puas dan emang the best sih. Sayang skali kelewatan ogura ice cream mereka yang uda sold out dari jam 12 huhu..
*Sekedar info, ini salah satu restoran authentic dimana yang makan kebanyakan orang jepang asli atau bener2 pecinta sushi karena ikan mereka bener2 fresh banget. Rata2 kalo orang bilang 'biasa aja' means mereka makan fusion sushi aka roll sushi (jadi uda dikasi mayo dsb, tidak merasakan kesegaran asli dari sashimi tsb. intinya sih pinter2 memilih menu)
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: chirashi sushi 1.5 portion teishoku, penampakan dari samping, Gindara Teriyaki, teriyaki and noodle set, hot ocha, special california roll, chef cut the fish
Harga per orang: > Rp. 200.000
Informasi
Reviewer: