Review Pelanggan untuk Blue Doors
One of Bandung's Many Hidden Gem
oleh Joshua Theo, 29 Oktober 2020 (sekitar 4 tahun yang lalu)
Blue Doors. Secara harafiah artinya pintu biru, ya karena pintu masuknya warna biru. Lokasinya di Alkateri (ya ga jauh dari Warung Kopi Purnama yang tenar itu), seberang Golden Flower, tapi ini jauh lebih tricky dari Sidodadi karena di sekelilingnya ada tukang jualan lukisan.
Pas masuk bakal disambut dengan interior jadul bekas toko, industrial style. Ada pintu samping yang mengarah ke tangga yang dimana lu bisa minum ditemani pemandangan Alun-Alun.
Gue pesen Cold White Latte, dan first impression gue, perfect! Aftertaste manisnya ada, campuran susu dan kopinya pas, sampe croissant yang gue makan pun jadi teman yang cocok untuk sang kopi!
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Cold White Latte, Red velvet croissant
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: