Review Pelanggan untuk Sabang 16 Kopi & Srikaya
Juaranya Tetap Kaya Toast
oleh Ika Nurhayati, 08 April 2017 (hampir 8 tahun yang lalu)
Dulu waktu kedai kopi belum bertebaran, ini tempat hang out favorit saya dan teman-teman khususnya teman kerja, enggak peduli pagi siang sore malam atau weekend. Kendati pesanan kami itu-itu lagi: kaya toast dan kentang goreng. Baru belakangan menu bertambah dengan lumpia, nasgor dll. Kami juga beberapa kali mengunjungi cabangnya di Tebet yang sayangnya enggak bertahan lama.
Ini kunjungan pertama saya setelah 2 atau 3 tahun yah. Wah tempatnya sudah diperluas, sampai ada area merokok di dalam segala. Tetap yang jadi favorit bangku sofa di antara pintu masuk dan kassa, yang juga ada colokannya.
Datang ke sini sebenarnya pengin makan lumpia tapi enggak afdal kemari tanpa makan kaya toast juga. Alhasil pesan kedua makanan itu plus air mineral saja. Soalnya dulu saya enggak suka teh tariknya karena kurang kental dan seingat saya, saya juga enggak terkesan dengan kopi latte.
Tapi kalau kaya toast mah tetap juara! Rotinya tebal tapi empuk, selai kayanya berlimpah dan rasanya khas. Jadi ingat di suatu kunjungan dulu itu kami sampai harus menunggu selai kaya homemade ini didatangkan dari entah rumah siapa di Jakarta Barat, yang punya kali yah. Sayang lumpia yang ditunggu-tunggu kurang berasa isinya. Renyah banget sih tapi jadinya seperti makan kulit lumpia saja.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Kaya Toast, Lumpia, Air mineral
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: