Review Pelanggan untuk Kyta Koffee
Loaded mashed potato balls
Fries + cabe ijo dip
Menu ke-1: Loaded mashed potato balls (45k)
Buat snacking sih gede banget per pcsnya. Pertama kesini langsung kutanya snack best seller, yasutra kucoba. Well, ngga oily, baik di piring maupun saat dikunyah. Rasa kentang tidak hilang, tidak begitu milky seperti bitterballen. Didalamnya juga ada slice smoked beef. Aku prefer makan ini tanpa saus, karena sudah tasty.
Menu ke-2: Fries + cabe ijo dip (35k)
Imo mereka pakai instant fries, karena ketebalan fries konsisten semua haha. B aja, cuman memang tasteless sih makanya harus diduetin dipping sauce. Baru nemu fries dicocol cabe ijo wkwkkw. Aku fans sama cabe ijo, tapi cabe ijo mereka aku not fans (don't judge me). Terlalu asam dan teksturnya encer, that's it.
Menu ke-3: Creamy beef pasta (50k)
Pasta yang mereka tawarkan disini basic kafe. Sebenernya pastanya sama saja, yang membedakan hanya kondimen protein yang mereka gunakan. Their, they cooked its pasta aldente. Kayanya memang pastanya sudah dari proses pemasakan dicampur dengan biji cabai, karena aku tidak note untuk pedas, namun sudah terlihat banyak chili seed. Well ini sangat creamy. Garlicnya dipotong tebal sih. Banyak parsley dan mushroom. Memang creamy pasta tidak akan buatku keciwa.
Menu ke-4: Chammomile Tea (38k) free refill
Menu ke-5: Long Black (30k)
Tipe yang asam after tastenya. Kurang pahit sedikit. Tapi kalau pagi-pagi minum ini sih cukup membantu untuk melek. Secara aku weekend pagi kesini hehe.
Lokasinya berada di daerah belakang emporium pluit mall. Luas dengan halaman yang besar. Terlihat seperti dekonstruksi dari rumah menjadi sebuah kafe. Di bagian depannya banyak meja dan kursi untuk kalian yang ingin merokok ataupun ngopi outdoor. Disini juga menjual beraneka coffee beans beserta banyak peralatan filter coffee.
First impression saat kesini, luas dan well organized. Modern banget sih, tidak asal tata interior, well jadinya sangat terkesan rapi. Suka banget. Ada rak yang berisi hiasan-hiasan yang tidak ku foto. Ruangan ini bergema sih, jadi untukku yang sedang vcon kerja agak tergaggu saat rush hour. Kalau weekend dan jam makan siang, akan ramai pengunjung. Jadi kesukaan aku adalah visit pagi-pagi, karena aku suka ketenangan kafe hehe. Aku kesini jujur untuk menumpang koneksi wifi saat sedang training wkkwkwk. Tersedia stopkontak untuk kamu yang mau laptopan, namun hanya available di pinggir dekat tembok saja. Ada juga meja communil panjang kalau kamu mau beramai-ramai mengunjungi kafe ini sekitar 6-8 orang.
Jujur every spot (indoor maupun outdoor) bisa kamu jadikan konten selfie maupun ootd.
Pelayanan disini ramah sekali. Yang berjaga saat aku berkunjung masih orang yang sama, sampai-sampai mereka hapal aku sukanya pesan apa, which good. Aku kesini saat weekend di hari sabtu dan minggu. Fast respon banget sih saat aku tanya-tanya tentang kopi disini. Well, makanannya tidak begitu outstanding.
🏡Rating place: 5/5
💃Rating service: 5/5
😋Rating dish: 2/5
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Chammomile Tea, Loaded mashed potato balls, Fries + cabe ijo dip, Creamy beef pasta, Long black
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: