Review Pelanggan untuk Boost Coffee
mungil dan minimalis...
oleh yudistira ishak abrar, 30 November 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)
3 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Sebuah coffeeshop modern minimalis belum lama ini hadir di daerah Tebet Timur Dalam. Nuansa modern minimalisnya tampak dari desain eksterior berupa tempat duduk amfiteater menonjolkan semen ekspos yang memanfaatkan halaman depan. Logo Boost berwarna biru langit begitu kontras dengan dinding putih dimana pintu utama kedai kopi ini berada.
Seperti bagian luar, sisi dalam ruang pun didominasi oleh sentuhan semen eskspos, mulai dari sebuah meja bar yang menghadap kearah halaman depan, lantai dan sebuah tempat duduk permanen yang bersebrangan dengan barista area. Tampilannya begitu kontras dengan dinding putih bersih dan meja kursi bermaterial kayu serta besi.
Es Kopi Mood Booster (Rp.20.000,-) es kopi susu dengan porsi yang lebih kecil dan harga lebih mahal dari minuman sejenis di tempat lainnya. Kejutan rasa yang mereka suguhkan adalah es kopi susu bercita rasa manis mirip permen. Unsur espresso pada minuman ini sudah menyatu dan terselimuti oleh manisnya gula.
Es Kopi Susu Regal (Rp.24.000,-) masih bernuansa es kopi susu, tapi yang ini ada tambahan biskuit regal yang telah lumat didalamnya. Teksturnya jadi lebih kentel dengan sensasi serpihan biskuit yang milky dan gurih dilidah. Kalau diminta untuk memilih, i prefer Es Kopi Susu Regal to Es Kopi Susu Moodbooster...
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: