Salah satu coffee shop yang hitsss di Tebet! Gw mesen beberapa best sellernya yaitu:
- Mood Booster (IDR 20,000) Es Kopi Susu Gula Aren yang creamy, manis, dan cukup bold. Cocok banget buat jadi Eskopsus sehari-hari!
- Ethnic Booster (IDR 20,000) Ice Tea yang dicampur dengan Lychee and Lemongrass. Baru kali ini nyobain Lychee Tea yang dicampur Lemongrass dan ternyata enak dan seger banget! RECOMMENDED!
- Croffle Cinnamon Toast (IDR 20,000) Croffle alias Croissant Waffle yang luarnya crispy tapi pas dikunyah chewy. Dapet rasa manisnya dari Cinnamon Powder yang ditaburin diatasnya. ENAKKK! De*r Butt*r lewaaattt!
Tanggal kunjungan: 13 September 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Salah satu coffeeshop yang terbilang baru di bilangan Tebet. Desain outdoor mereka cukup unik dengan susunan berundak. Di bagian dalam juga ada tempat duduk.
Di sini saya hanya pesan es kopi susu regal. Kalau menurut aku biasa aja sih es kopi susunya, apalagi regalnya hanya ditaruh begitu saja, jadi makan regal dicelup ke kopi. Rasanya kopinya di aku agak pahit sih.
Tanggal kunjungan: 03 Januari 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000
Boost Coffee ini salah satu Coffee Shop baru di Tebet, menurutku agak hidden karena dari jalan tertutup pohon yang cukup besar, ditambah mobil/motor yang parkir di depannya jadi tidak begitu terlihat Coffee Shopnya.
Konsep yang cukup menarik dibagian outdoornya, karena beberapa seat dibuat seperti anak tangga dikursi tribun, sementara indoor hanya tersedia beberapa table saja.
Untuk fasilitas lengkap, wifi aman, colokan banyak dan kamar mandi bersih. Area outdoor pun bersih karena disini sangat digerakkan untuk buang sampah pada tempatnya.
Aku pesan; Es coklat dan es cappuccino, menurutku semua rasanya enak, dan ga ada masalah.
Hanya aku ga begitu suka ketika lagi foto-foto dan dilihat sinis, ditambah ketika aku minta izin untuk meminta paper cupnya untuk difoto dan jawabannya adalah “buat apa? Nanti dibalikin ya.” 🙈😅
Tanggal kunjungan: 14 Desember 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Yang satu ini juga terbilang coffeeshop baru, dan design nya juga bisa dibilang unfinishing. Karena lantainya yang hanya halusan semen, dan halaman depannya pun juga. Tapi kalo gue liat ruangan ini agak sepi. Sepi akan ornamen didinding atau pun dimeja.
Selain sepi ditempat-tempat tadi, gue mesen es kopi susu dan regal kopi susu, cup nya ikutan sepi. Alias ga ada sign atau tulisan brand dari coffeeshop ini. Yaa untungnya yaa, ini es kopi susunya sama regal kopi susunya cukup enak buat lidah gue.
Kedua minuman ini creamy ditingkat yang pas, dan espressonya juga lembut. Kalo yang Regal Kopi Susu ini gue baru nyobain jenis minuman ini disini. Dan karena dari biskuit, minumannya jadi makin creamy.
Sebuah coffeeshop modern minimalis belum lama ini hadir di daerah Tebet Timur Dalam. Nuansa modern minimalisnya tampak dari desain eksterior berupa tempat duduk amfiteater menonjolkan semen ekspos yang memanfaatkan halaman depan. Logo Boost berwarna biru langit begitu kontras dengan dinding putih dimana pintu utama kedai kopi ini berada.
Seperti bagian luar, sisi dalam ruang pun didominasi oleh sentuhan semen eskspos, mulai dari sebuah meja bar yang menghadap kearah halaman depan, lantai dan sebuah tempat duduk permanen yang bersebrangan dengan barista area. Tampilannya begitu kontras dengan dinding putih bersih dan meja kursi bermaterial kayu serta besi.
Es Kopi Mood Booster (Rp.20.000,-) es kopi susu dengan porsi yang lebih kecil dan harga lebih mahal dari minuman sejenis di tempat lainnya. Kejutan rasa yang mereka suguhkan adalah es kopi susu bercita rasa manis mirip permen. Unsur espresso pada minuman ini sudah menyatu dan terselimuti oleh manisnya gula.
Es Kopi Susu Regal (Rp.24.000,-) masih bernuansa es kopi susu, tapi yang ini ada tambahan biskuit regal yang telah lumat didalamnya. Teksturnya jadi lebih kentel dengan sensasi serpihan biskuit yang milky dan gurih dilidah. Kalau diminta untuk memilih, i prefer Es Kopi Susu Regal to Es Kopi Susu Moodbooster...
Tanggal kunjungan: 30 November 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Satu lagi nih coffeeshop baru di Tebet, setelah ada R*lung Kopi, sekarang ada Boost Coffee. Lokasinya di sebelah Kita Salon, plangnya kecil sih dan cuma kelihatan logo birunya aja, jadi mending pakai maps aja kali yaa biar nggak nyasar hehe.
Tempatnya sih nggak terlalu besar dan nggak terlalu mungil juga, di bagian depan ada outdoor sekaligus smoking area yang kayaknya sih asik buat jadi tempat ngopi sambil duduk-duduk santai di sore hari, sedangkan yang indoor lebih cocok buat yang mungkin mau sambil nugas atau kerja & laptopan karena di setiap meja disediakan stop kontak.
Untuk menu sih kayaknya baru ada minuman aja nih dan gue coba order Moodbooster Coffee dengan espresso single (20.000). Agak sedikit kecewa sih karena ternyata cup mereka masih polosan, nggak ada nama dan nggak ada logonya jadi kurang cantik pas difoto. Soal rasa juga menurut gue biasa aja, ini tipe kopi yang light jadi bisa diminum sampai habis dalam waktu cepat. Walau pun kopinya nggak terlalu berasa, tapi kopi ini juga nggak manis-manis banget, malah menurut gue gula arennya kurang berasa hehe jadi yaa kayak biasa banget gitu rasanya dan kalau harganya 20rb sih agak pricey ya menurut gue karena di tempat lain banyak eskopisusu dengan harga lebih murah tapi rasanya lebih enak.
Menu yang dipesan: Moodbooster Coffee
Tanggal kunjungan: 08 November 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000