Review Pelanggan untuk Whey To Go

Minuman sehat, apakah enak?

oleh Angie Katarina , 07 Desember 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Interior di Whey To Go
Foto Makanan di Whey To Go

Mampir ke Whey to Go cabang pertama mereka di Lippo Mall Puri.
Letak persisnya di lantai paling atas.

So seperti namanya, konsep minuman yang dijual disini mostly mengandung whey alias protein yang sehat dan pastinya lebih aman dibandingkan minuman mengandung pemanis yang banyak dijual diluar sana.

Disini kita tetap bisa menikmati minuman enak dengan rasa yang masih ada manisnya, tapi ga berlebihan. Pemanis yang dipakai adalah stevia, sehingga kita ga perlu takut untuk beli banyak hehe.

Yang aku cobain:
- rich choco dengan additional oreo dan guilt-free boba: rasanya enak, aku suka. Boba nya sendiri cenderung tasteless walaupun kenyal, sehingga aku ga rekomen topping ini sih. Overall enak, kental, creamy, dan gak tau somehow memang terasa sehat gitu lho minum ini hehe. Recommended.

- peanut butter dengan additional regal: aneh 😂 peanut butter mereka sebenarnya bukan ga enak, hanya saja menurutku ini lebih cocok untuk yang memang suka selai kacang, rasa peanut butter nya sangat strong tapi ga sampe bikin enek BUT yang kayak gini, menurutku ga cocok dibuat jadi minuman sih hehe 🙈

Dari segi harga, mengingat mereka serve minuman rendah kalori, for me masih oke. Ga mahal tapi ga murah juga. Still okay.
Dan untuk ukuran 'sehat' ya minuman mereka masih terasa lumayan enak kok.

Tempatnya minimalis, kayak store kecil tapi ada tempat duduk ya.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Whey To Go

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Whey To Go

(Minuman)

St Moritz Mall (Lippo Mall Puri), Lantai 2
Jl. Puri Indah Boulevard Blok U1, Puri, Jakarta Barat


Rata-rata: 3.6
Rasa:3.4
Suasana:3.3
Harga:3.5
Pelayanan:4.0
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil Angie  Katarina

Alfa 2022

798 Review

508 Makasih