Review Pelanggan untuk Mid East Restaurant
Masakan Timur Tengah di Bogor
oleh Darsehsri , 24 Maret 2018 (6 tahun yang lalu)
Selama ini kalau lewat di depan mideast saya mikir tempatnya kecil, ternyata resto yang bangunannya lebih menyerupai rumah ini sangat luas dalamnya. Kalau buat acara keluarga oke banget, banyak sofa-sofa nyaman, lesehan baik indoor maupun outdoor, meskipun agak minim penerangannya, mungkin memang sengaja di buat seperti itu. Pelayanan juga baik, stafnya ramah dan makanan juga cepat datangnya. Oh ya tersedia juga musholla di area outdoor restoran.
Saya pesan beberapa menu seperti Nasi Biryani (75k), Nasi Mandhi (80k), Martabak Arab (27k), Roti Maryam lengkap dengan gulai kambingnya (35k), Samosa (25k) dan dua dessert yaitu um ali (21k) dan muhalabia (21k).
Untuk nasi biryaninya enak, lembut dan tasty. Nasi mandinya biasa aja, dari kedua makanan itu dilengkapi daging kambing, empuk tapi kurang greget dan porsinya termasuk sedikit dibanding beberapa resto serupa, harga juga terbilang pricey untuk porsi segitu. Roti maryamnya manis, gulai kambingnya gurih tapi cenderung enek karena saya lebih suka gulai kambing yang agak pedas.
Sementara Martabak Arab dan samosanya terenak di bogor, kata pelayannya homemade, sempat saya tanyakan sewaktu order karena males kalau bukan homemade, bisa saya beli di supermarket dan goreng sendiri kan? Hehe.
Untuk dessert, saya suka keduanya. Umm Ali disajikan hangat, kuah susu dan butter merendam lembaran roti di dalam mangkuknya. Lembut dan gurih. Sementara muhalabia berupa pudding lembut, mirip milk pudding tapi sedikit lebih padat, cukup enak, sayang sedikit kemanisan buat saya.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: