Review Pelanggan untuk Kushiro
Sushi baru di Loop
oleh Monique @mooniquelie @foodinsnap, 11 April 2018 (hampir 7 tahun yang lalu)
3 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
I Like It!
Ini menurutku bisa jadi sushi alternative selain sushi langganan sih, aku suka sushi mereka karena cocok dilidah. Harganya 11 12 shijima lah rasanya ya tetap SUSHItei dihati yaa.
Mbanya hehhee karena masih baru mungkin dia masih ga fasih nulis menu sama pas itu minta ice ocha tapi mbanya nanya dingin atau panas 😹 mungkin mbanya grogi, hehehe tapi pelayanan overall ramah dan oke lah.
Kalau mau jahe dn washabi harus minta mbanya karena tidak disediakan di meja
Kushiro Shake Set
Dia salmon mentai yang roppingnya beda”, salmonnya agak tipis tapi agak lebar. Daging salmonnya lembut dan terasa fresh. Nasinya ada rasanya ga hambar kaya nasi putih biasa.
1. Paling suka yang garlic mayo karena sedap, wangi bawang tapi ga strong, ringan ga bikin enek, gurih asinnya pas sama salmonnya.
2. Abis itu suka juga yang atasnya putih” dikirain lobak ternyata dia marinated atau onion pickle gitu, manisnya keluar dan enak dimakan sama salmon mentainya. Manis, gurih sedikit asin dan juicy dari onionnya bikin enak.
3. Selain itu ada mentai dengan mayo agak pedas, ini juga enak ga enek.
4. Ada juga yang pake topping mentai roe, enak juga, ga amis, light ga bikin enek, gurih agak asin manis mayo.
5. Terus ada yang mentai atasnya katsuobushi ini agak ga kerasa katsuobushinya karena ketutup rasa mayonya.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Kuroshi Shake Set
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: