Review Pelanggan untuk Egg Hotel
Wajib Pesen Penne!
oleh Dwi Izaldi, 20 Desember 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Jadi temen gue ngerekomen gue tempat makan yang gak kalah romantis sama Fillmore yang ada di bagian bawahnya, yaitu Egghotel. Disini lebih banyak varian makanan beratnya. Akhirnya gue pesen Penne something (sorry gue honestly lupa nama lengkapnya dan ini kayaknya menu baru, jadi gak ada di menu Perkul). Jadi intinya pastanya adalah penne terus di atasnya dikasih beef jerky yang super generous dan white sauce sebagai garnish on top. Rasanya gue gak mengira bakal seciamik itu! Penne mereka al dente sih harus gue akuin. Dan porsinya surprisingly gede sih, gak nyesel karena harganya mayan juga yaitu 95K. Beef jerky-nya juga lembuuuut banget. White sauce-nya cukup melengkapi rasa dari penne itu sendiri. Based sauce nya mereka pake arabiatta sih, tapi pedesnya gak terlalu pedas kok bahkan for me it's not that spicy lah. Gue rekomen kalian untuk cobain ini! Untuk minumnya gue pesen hot Matcha Latte dan susunya gue request ganti skim milk, kena charge cuma 5K doang! Terus pacar gue pesen minuman Ice Soy Chai Latte yang udah jadi favorit dia di Fillmore (kayaknya minuman Egghotel semuanya dari Fillmore sih mengingat mereka sharing kitchen ya haha). Total damage was just only 195K.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Penne, Matcha Latte, soy chai latte
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
(Kafe)
Reviewer: