Review Pelanggan untuk Pempek Palembang Proklamasi
Pempek legendaris...
oleh yudistira ishak abrar, 17 September 2018 (sekitar 6 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Menurut sejarahnya, pempek telah ada di Palembang sejak masuknya perantau Tionghoa ke Palembang, yaitu di sekitar abad ke-16. Nama empek-empek atau pempek diyakini berasal dari sebutan apek atau pek-pek, yaitu sebutan untuk paman atau lelaki tua Tionghoa. Dulu awalnya pempek dijajakan oleh para apek dengan bersepeda keliling kota. Oleh karena penjualnya dipanggil dengan sebutan "pek … apek", maka makanan tersebut akhirnya dikenal sebagai empek-empek atau pempek. (nyontek dari wikipedia)
Nah ngomongin soal pempek, di daerah Depok 2 Tengah terdapat sebuah kedai yang sudah lama beroperasi yang khusus menjual pempek yaitu Pempek Proklamasi. Tempatnya sederhana hanya berupa teras rumah yang disulap menjadi sebuah kedai. Tak banyak bangku disana, hanya ada beberapa saja. Meski demikian, Pempek Proklamasi selalu saja dikunjungi penikmat setianya. (Ciyeeeee, setia banget, apa engga bisa move on?!)
Harga Pempek disini terjangkau, mulai dari 5.000 sampi dengan 15.000 saja. Kali ini saya nyobain Pempek Kapal Selam dan Pempek Kulit. Pempek Kapal Selam berisi telur ayam, sedangkan Pempek Kulit terbuat dari olahan kulit ikan dengan tepung tapioka. Tekstur pempek kenyal dan garing. Rasa ikannya terasa dan cocok banget sama kuahnya yang kental, asem, gurih, pedas dan manis. Enaknya lagi, kuah cuka disediakan pada tiap meja, jadi pengunjung bebas nambah kuah sesuai selera. Yeeeaaaayyy...
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: