Review Pelanggan untuk Lula Kitchen & Coffee
Tempatnya makin bagus
oleh Shella Anastasia (@celsfoodiaryy), 28 Februari 2020 (4 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Caramel Latte
Salmon Tartare
Dulu pertama kali gue kesini pas mereka baru banget buka, jadi tempatnya masih biasa banget dan belum rapi sepenuhnya. Sekarang setelah beberapa bulan kemudian, gue balik lagi karena dapet info kalau tempatnya sekarang udah lebih niat dan bagus. Bener aja dooong, sekarang banyak banget yang berubah dan tentu suasananya jadi lebih cantik dan nyaman. Interiornya sih nggak berlebihan tapi enak dipandang dan bikin nyaman.
Tempatnya memang gak terlalu besar tapi cukup lah untuk sekitar 25 - 30 orang. Disini juga ada smoking dan non smoking yang terpisah, jadi aman dan nyaman. Di lantai 4 juga ada musholla tapi bentuknya kayak gudang gitu dan sebenernya sih untuk staff mereka sholat tapi bisa juga kok dipakai untuk umum, sayang masih nggak ada mukenanya.
Disini gue nyobain Salmon Tartare (45.000) dan Warm Nutella Brownies with Vanilla Ice Cream (50.000). Untuk menu salmonnya sih enak, salmonnya fresh dan banyak, ditumpuk dengan alpukat yang lembut dan tomat yang segar. Ada rasa jahenya juga jadi nggak amis. Kalau browniesnya sih agak beda sama yang gue bayangin, gue kira saus nutellanya disiram langsung di atas brownies dan eskrimnya tapi ternyata cuma ada di bagian pinggir piringnya aja. Tekstur browniesnya padat banget jadi agak keras dipotongnya, tapi rasanya enak sih karena rasa cokelatnya pekat banget dan gak terlalu manis, manisnya cuma dari nutella dan vanilla ice cream aja. Cocok nih buat pecinta dessert dan pecinta manis.
Untuk minumannya gue coba Caramel Latte (35.000) dan menurut gue rasanya enak, rasa kopinya nggak terlalu strong dan manis caramelnya pun pas, perpaduannya cocok dan seimbang jadi gue suka. Kalau teman sih pesan Creme Brulee (40.000) dan menurut gue enak juga, kopinya light dan manisnya pas.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Caramel Latte, Salmon Tartare, Creme Brulee, Warm Nutella Brownies with Vanilla Ice Cream
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Kafe)
Reviewer: