Review Pelanggan untuk Kafe Hanara
Pilihan menu disini gak banyak, cuma beberapa menu all day breakfast, sandwich, sama asian, tanpa dessert. Pilihan minumannya pun juga dikit. Tadinya temen pilih club sandwich tapi semua sandwich malem itu kosong karena stock roti yang habis. Jadinya yang kita pesen Salad Quinoa, Fried Pad Thai, Tofu Steak, Jus Alpukat, Jus Kedondong, sama Hot Tea. Saladnya sendiri porsinya cukup g Gede untuk dijadiin appetizer, lengkap sama satu lembar whole wheat bread. Sayurnya lumayan fresh, sayang quinoa-nya gak terlalu banyak (padahal kan highlightnya di quinoa), dan menurut saya olive oilnya kebanyakan untuk kategori dressing. Rotinya somehow dingin dan alot.. Untuk pad thainya, penampilan lebih mirip kwetiaw goreng haha, lengkap dengan acar dan kerupuk. Not the best pad thai I've ever ate, but it's okay lah. Nah yang mendingan adalah Tofu Steaknya. Tofunya berukuran gede dan lembut, dilengkapi sama fried rice dan sayur juga. Tofunya well seasoned, fried ricenya juga lumayan lah, asiknya potongan jamurnya lumayan banyak hehe. Untuk jus kedondong asem seger, tapi jus alpukatnya rada mengecewakan karena disajiinnya pake susu putih (which is agak aneh sih, dimana mana jus alpukat Pake susu kental coklat) dan antara jus-susu-es itu semuanya dipisah. Jus kedondong juga begitu semuanya serba terpisah, jadi kita mix sendiri dengan takaran ice dan sugar mau seberapa. Asiknya disini hampir di tiap meja ada colokan banyak dan wifinya juga kenceng.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Fried Pad Thai, Salad Quinoa, Tofu Steak, Jus Kedondong, Jus Alpukat, Hot Tea
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Vegetarian)
Reviewer: