Review Pelanggan untuk Yuukatsu
Katsu enak
oleh UrsAndNic , 28 Februari 2021 (hampir 4 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Tempatnya cukup besar dengan jarak antar meja yang cukup berjauhan. Interiornya terlihat modern dan simple. Prokesnya juga baik. Di setiap meja ada handsanitizer. Tempatnya juga bersih dan nyaman.
Untuk lunch kali ini saya order Katsu Set:
*Beef hamburg set (105k++) – Beef hamburg yang dilengkapi dengan Nasi, chawanmushi, miso soup. Beef hamburg ini gorengannya bagus, warnanya yang golden brown terlihat sangat menarik, filling minced beefnya juga enak, cukup padat dan juicy. Nasinya enak dan pulen, chawanmushinya porsinya dikit banget, tapi rasanya ok lah. Miso soupnya juga enak. Overall tastenya enak dan recommended.
*Mix Katsu (Chicken + Ebi) Set (155k++) – 2pcs Ebi dan 3 slices chicken katsu – gorengannya perfect, warnanya golden brown dan crunchy. Ebinya enak, chicken katsu slicenya cukup tebal dagingnya enak dan juicy. Setnya sama dengan beef hamburg. Recommended.
*Ice Ocha Refill (25k++) - cup keramiknya bagus deh, dan rasa ochanyanya enak dan autentik.
Resto ini masih satu group dengan Yellowfin di Senopati, jadi untuk taste makanannya terasa autentik. Servicenya bagus dan staffnya juga informatif Recommended untuk pencinta katsu.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000