Review Pelanggan untuk Sushi Go!
Restoran Sushi Lezat Super Murah
oleh Renodaneswara @caesarinodswr, 04 Maret 2019 (5 tahun yang lalu)
Haloooo Foodies!!! Gimana kabar kalian??? Udah waktunya gajian nih. Dan setelah gajian pasti kebanyakan dari kalian akan langsung kulineran. Nahh saya punya rekomendasi restoran yang pas nih, yaitu Sushi Go. Sushi Go ini sudah cukup terkenal di kalangan para foodies. Saat ini, sushi go sudah mempunyai 4 outlet yang tersebar di Jabotabek yaity di Grand Indonesia Mall, Lippo Mall Puri, Mall Of Indonesia dan PIK Avenue. Salah satu cabang yang saya kunjungi berada di PIK Avenue Mall.
AMBIANCE
Outlet yang ada di PIK Avenue mall letaknya ada di lantai 2 dekat food court. Restoran ini tempatnya gak terlalu luas. Bisa menampung sekitar 100 hingga 120 customer. Sebagian besar areanya adalah area sushi bar. Sedangkan sebagian kecil berupa area dining biasa yang gak terhubung dengan Sushi Bar. Untuk yang di sini tempatnya sedikit lebih lega dari cabangnya yang ada di Grand Indonesia. Secara keseluruhan sih, bagi saya tempatnya cukup nyaman
MENU
Bicara soal menu, seperti namanya, restoran ini menjual aneka sushi sebagai speciality menu. Hampir semua sushi yang ada di sini dihargai seharga 15 ribu rupiah. Selain sushi, di sini juga ada menu sashimiyang sebagian besar juga dihargai seharga 15 ribu, dan sebagian lainnya berharga di atas 15 ribu. Selain ini restoran ini juga ada menu gyoza, tempura, cawan mushi, chirashi, udon, dll. Untuk dessertnya di sini ada aneka mini cake dan ice cream dengan aneka pilihan rasa. Range harga makanan di sini berkisar antara 10 ribu hingga 120 ribu rupiah.
Karena di sini saya mengambil tempat duduk di sushi putar, maka yang saya makan di sini hanyalah sushi yang tersedia di meja putar.
SUSHI (IDR 15k)
Tamago Black Pepper
Menu ini adalah menu nigiri sushi yang terdiri dari nasi, telur omelette khas jepang, dibalut dengan nori. mayonaise dan taburan black pepper. Dari segi rasa sushi ini cukup enak. Nasi dan tamagonya sangat lembut. Dengan topping mayonaise membuat sushi ini menjadi tambah lezat. Overall untuk menu ini, GOOD!
Salmon Sushi
Menu ini berupa nasi yang berikan potongan salmon segar. Dari segi rasa menurut saya enak banget. Nasinya cukup lembut dan untuk salmonnya sangat2 segar. Walaupun tidak diberikan mayonaise ataupun saos soyu rasanya tetap enak. Overall, untuk menu ini, AMAZING!
Salmon Belly
Menu ini sama seperti menu di atas, bedanya salmon yang digunakan salmon bagian perut atau belly. Dari segi rasa menu ini juga enak banget. Salmonnya terasa sangat fresh, lembut dan nasinya juga lembut. Sushi ini enak banget kalau dimakan dengan soyu atau tanpa soyu. Overall untuk menu ini, VERY GOOD!
Overall saya cukup puas dengan restoran sushi ini. Restoran sushi ini sangat cocok buat kalian yang ingin makan sushi dengan harga terjangkau. Dari segi pelayanan juga sangat memuaskan. Para Waiternya di sini sangat ramah dan cekatan. Next time, saya pasti akan datang lagi ke sushi go.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Tamago Black Pepper, Salmon Belly, salmon sushi
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: