Review Pelanggan untuk Liang Sandwich Bar

Sandwich + Hot JC Soya

oleh Darsehsri , 23 November 2020 (sekitar 4 tahun yang lalu)

3.8
Foto Makanan di Liang Sandwich Bar
Foto Makanan di Liang Sandwich Bar

Ngga disangka-sangka, Liang Sandwich buka di mall yang saya lewati setiap hari ini. Letaknya di lantai 3, berhadapan sama resto gyukatsu. Meskipun berupa booth tapi menyediakan kursi yang cukup untuk dua sampai tiga orang, bagi yang ingin dine in atau menunggu pesanan jadi.

Beli Mushroom & Egg Sandwich (26k) ternyata menu ini lebih cocok sama selera saya dibanding menu yang isinya macam-macam. Kulit pratanya tebal, agak alot kalau kondisinya udah ngga hangat, isiannya telur dan jamur, juga selada, enak.

Hot JC Soya (17k) ngga boleh dilewatkan, susu kedelainya kental dan agak manis, hanya dijual dalam versi panas saja.

Foto lainnya:

Foto Eksterior di Liang Sandwich Bar
Foto Eksterior di Liang Sandwich Bar

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Liang Sandwich Bar

(Snack)

Trans Studio Mall Cibubur, Lantai 3
Jl. Raya Alternatif Cibubur No. 230, Cimanggis, Depok


Rata-rata: 3.7
Rasa:4.2
Suasana:3.2
Harga:4.2
Pelayanan:3.5
Kebersihan:3.7

Reviewer:

Foto Profil Darsehsri

Alfa 2023

3402 Review

1599 Makasih