Review Pelanggan untuk Sepiring Padang

Resto Padang baru di Kelapa Gading

oleh UrsAndNic , 11 September 2018 (sekitar 6 tahun yang lalu)

3 pembaca berterima kasih

3.6
Foto Makanan di Sepiring Padang
Foto Makanan di Sepiring Padang

Resto Padang yang baru buka ini satu gedung dengan Happy Puppy Karaoke. Tempatnya sangat spacious ada ruangan smoking areanya juga. Interornya simple kekinian dengan mural gambar masakan Padang yang khas, bagus deh. Ruangannya ber-ac jadi sangat nyaman. Pegawai yang menyajikan makanan juga menggunakan masker plastik, jadi terlihat resto ini pemiliknya sangat mengutamakan kebersihan. Sayangnya waktu saya datang pegawainya kurang informatif karena saya hanya disuruh mengantri di depan, katanya pilih dulu makannya baru nanti akan disajikan. Sementara suami saya yang sudah mencari tempat duduk lebih dulu diinformasikan kalau penyajiannya nantinya akan seperti rumah makan Padang yang lainnya. Saya mencoba beberapa menu antara lain : *Sayur daun singkong (10k) – sayur daun singkongnya fresh. 
*Telur dadar (10k) – Telurnya tebal agak keasinan sedikit untuk saya, tapi ok juga lah. *Ayam goreng (@17k) – saya pesan ayam panas ayamnya baru di goreng jadi beneran panas, rasanya juga enak. Ayam goreng kremes, karena ayamnya kecil jadi begitu dingin jadi alot dan disajikan dengan kremesan yang sedikit, rasanya biasa saja. 
*Ayam Pop (@17k) – Ayam pop di sini sambalnya ada 5 macam level pedasnya. Pertama disajikan level 2 yang sudah cukup pedas. Sebaiknya kalau ada yang memesan ayam pop pegawainya harus menanyakan ingin sambal dengan level pedas yang mana. Karena level 2 agak pedas, saya minta level 1 saja, rasanya untuk saya lumayan enak tapi tidak ada yang istimewa. Ayam popnya cenderung agak kering, tidak terasa manis seperti beberapa resto yang lain. Agak kurang cocok dengan selera saya. Namanya juga selera orang kan berbeda2. 
*Gulai telur (@10k) – Telur rebusnya standard, dan gulainya menurut saya kurang tasty dan kurang autentik Padang. 
*Prekedel kentang (@10k) – Prekedelnya enak, gorengannya tidak berminyak. Air mineral 600ml (@8k) 
Overall taste yang saya pesan enaknya masih standard, belum ada yang enak banget. Penasaran sih next time mau cobain rendang, dendeng dan gulai kepala ikan yang terlihat menarik. 
Sepiring Padang sebenarnya adalah paket yang menarik, tapi sayangnya tidak diinformasikan kepada pelanggan. Kalau saya diberitahukan lebih dulu, pasti akan mencoba paket ini karena kebetulan kan lagi discount juga. Harga paketnya 98k net untuk berdua termasuk Nasi putih untuk 2 orang, cabe ijo, sayur nangka + daun singkong, daun ubi tumbuk, rendang paru, prekedel, terong teri/ati ampla/ sambal teri, kikil cabe ijo, pilihan ayam, pilihan kikil dan pilihan dendeng + kuah gulai. Cukup menarik juga untuk di coba nih.  

Foto lainnya:

Foto Makanan di Sepiring Padang
Foto Makanan di Sepiring Padang
Foto Makanan di Sepiring Padang
Foto Makanan di Sepiring Padang
Foto Eksterior di Sepiring Padang
Foto Interior di Sepiring Padang
Foto Interior di Sepiring Padang
Foto Interior di Sepiring Padang

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
3 pembaca berterima kasih.

Informasi

Sepiring Padang

(Indonesia)

Jl. Boulevard Raya Blok QF1 No. 1, Kelapa Gading, Jakarta Utara


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.1
Suasana:4.0
Harga:3.9
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil UrsAndNic

Alfa 2023

5177 Review

2380 Makasih