Review Pelanggan untuk Epicure Gourmet Burgers & Meals

Nyawa Berada di Rasa Burger

oleh Handi Suyadi, 04 Juni 2024 (8 bulan yang lalu)

4.2
Foto Makanan di Epicure Gourmet Burgers & Meals
Foto Makanan di Epicure Gourmet Burgers & Meals

Di antara banyaknya penjual burger merek lokal di Bandung, Epicure mencoba untuk tampil beda. Caranya berupa menjual burger dengan bun dalam tampilan lucu! Sungguh ide yang unik. Lalu, bagaimana dengan rasanya?

Tropical Delight (Pakai bun panda) (8.5/10)
Jika dibandingkan dengan judul menu, rasa menu ini terkesan kurang pas dengan embel-embel tropical. Hanya grilled pineapple yang sesuai dengan judul.
Dari segi rasa sebenarnya tidak mengecewakan. Karakter rasa saus tidak datar. Ada gurih dari bawang putih dan asam dari lemon. Terasa meriah bukan?
Soal patty, bukan termasuk tipe yang paling enak. Sisi positifnya, tidak terlalu tebal.
Sebagai pelengkap, ada satu lembar keju, caramelized onion, potongan tomat, dan selada.

Epicure's Corn Ribs (9/10)
Bumbunya terasa gurih dan tidak terkesan pasaran. Jagungnya sendiri kering karena dibakar. Meski dibakar, nyaris tidak ada bagian yang gosong.

Setelah dicoba, kualitas bun-nya baik. Tekstur bun empuk dan tidak susah untuk digigit.

Bun dalam bentuk yang lucu memang menarik perhatian. Tapi item yang dapat membuat Epicure dapat bertahan lama bukan pada bun itu sendiri, tetapi pada rasa burger. 

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Epicure Gourmet Burgers & Meals

(Barat)

Laswee Creative Space
Jl. Laswi No. 1, Laswi, Bandung


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.3
Suasana:4.3
Harga:3.8
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Handi Suyadi

312 Review

111 Makasih