Review Pelanggan untuk Sushi Sei

One Of The Best Authentic Japanese Restaurant

oleh Renodaneswara @caesarinodswr, 23 September 2017 (sekitar 7 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.4
Foto Makanan di Sushi Sei

Jyo Otsukuri ( IDR 290k)

Foto Makanan di Sushi Sei

Tempura uramaki (IDR 130k)

Helloo foodies! Gimana weekend kalian? Pada kulineran dimana nih??? Kali ini gua mau ngereview salah satu restoran Jepang yang authentic banget di senayan, namanya Sushi Sei. Gua tertarik mengunjungi restoran ini setelah melihat2 foto2 restorannya di internet. Di internet foto restorannya kelihatan bagus banget dan makanannya kelihatan lezat dan authentic. Soo, tanpa pikir panjang gua langsung ajak temen gua yang juga suka authentic sushi untuk Dateng ke sini.

Restoran ini terletak di plaza Senayan lantai 4. Restorannya ada di seberang X2 club. Oh iya restoran ini salah satu restoran Jepang terlama di Jakarta lohh. Umur restoran ini jauh lebih tua dari gua. Restoran ini awalnya berdiri di ratu plaza pada tahun 1988, lalu mereka pindah di plaza Senayan tahun 1996. Cukup mengagumkan yaaa, bisa eksis selama hampir 30 tahun. Dan restoran ini juga gak punya cabang, hanya ada di plaza Senayan sebagai the one and only. 

Pas gua sampai di depannya, gua udah excited banget! Dari depan restoran ini kelihatan authentic dan cukup mewah. Pas kita masuk ke dalam, interior bergaya Jepang akan sangat terasa dengan furniture, penampilan dindingnya dan dekorasinya. Restoran ini juga sangat luas, dan memiliki beberapa area. Di paling depan sebelah pintu masuk ada area bilik restoran yang cukup exclusive. Di tengah restoran ada area makan biasa dan sushi bar. Lalu di paling belakang terdapat area makan berupa tatami atau lesehan ala Jepang. Di sushi bar saya melihat beberapa chef asli Jepang dan 1 orang chef Indonesia. 

Dari segi kenyamanan, tempat ini sangat nyaman. Dan waktu gua dateng tempatnya cukup ramai. Tapi pengunjungnya sebagian besar adalah orang2 jepang, sedangkan orang Indonesianya gak terlalu banyak termasuk gua. Kalau begitu restoran memang terbukti "Jepang banget" kalau dilihat dari rata2 pengunjungnya. 

Bicara soal menu, tentunya restoran ini menjual masakan Jepang. Masakan Jepang yang mereka jual sangat beragam, mulai dari appetizer mereka ada salad, soup dan Snack seperti tempura. Untuk main coursenya, mereka lebih beragam lagi mulai dari nabe, udon, sushi, sashimi, rice menu, tempura menu, dll. Untuk dessert menu yang mereka sediakan juga relatif lebih beragam daripada restoran sushi lainnya. Untuk dessertnya mereka ada ice cream, assorted fruit, pudding, dll. Restoran ini juga menyediakan omakase lohhh, yaitu sebuah set menu exclusive yang langsung di serve oleh sushi chefnya. Range harga makanan di sini adalah sekitar 20k hingga 1,5juta rupiah. Untuk harga 200k ke atas adalah menu2 yang bisa sharing untuk 2 orang. 

Menu yang gua pesan adalah Jyo otsukuri (IDR 290k), tempura uramaki (IDR 130k), dragon ball sushi roll (IDR 130k), double sensation sushi roll (IDR 90k), wakadori karage (IDR 70k) dan cold ocha free refill ( IDR 10k) .

Jyo Otsukuri ( IDR 290k) 

Menu ini adalah menu sashimi yang paling reccomended di sini. Menu ini sangat lengkap yang terdiri dari salmon, scallop, calamary, hokkigai, tuna, prawn, Tamago, gindara, radish, dan wasabi. Presentasinya sangat cantik, fresh dan colorful banget. Dari segi porsi menu ini bisa disharing untuk 3 sampai 4 orang. 

Dari segi rasa menu ini sangat2 enak. Sashiminya sangat fresh dan enak. Semua komponen di menu ini enak semua. Tamagonya juga perfectly cooked dan perfectly season. Bahkan garnishnyapun juga sangat fresh. Wasabinya enak banget, rasanya pedas, pahit tapi meninggalkan rasa yang gurih di mulut. Walaupun harganya terlihat mahal, tapi sangat worth it dengan rasa dan kualitasnya. Overall untuk menu ini, AMAZING!!!! 

Tempura uramaki (IDR 130k)  

Menu ini merupakan menu sushi roll yang berjumlah 8pcs. Di dalam sushi rollny terdapat shrimp tempura, Nori, cucumber dan selada. Sedangkan di luarnya merupakan rice dan tobiko. Dari segi rasa sushi roll ini enak banget. Ricenya perfectly cooked, norinya enak. Dari segi texture juga sangat2 bagus, ada crunchy dari tempuranya. Dan rasa tempura di dalemny sendiri juga gurih dan tasty banget. Sushinya enak dimakan dengan saus, wasabi atau tanpa saus sama sekali. Overall untuk menu ini, I LOVE IT! 

dragon ball sushi roll (IDR 130k) 

menu ini hampir sama dengan menu yang di atas, yaitu sejumlah 7 pcs sushi roll berisi tempura dan nori yang dibalut dengan nasi, nori dan tobiko. Selain itu menu ini didampingi dengan 3 pcs sushi salmon kecil di sampingnya. Dari segi rasa, menurut gua enak banget. Rasanya hampir sama dengan uramaki yang sedikit crunchy, gurih dan tasty. Sushi salmon yang jadi pendampingnya juga enak banget, fresh dan ricenya perfectly cooked. Menu ini juga enak kalau dicelup ke dalam soyu, wasabi atau tanpa saus sama sekali. Overall untuk menu ini, FANTASTIC! 

Double Sensation (IDR 90k) 

Menu ini secara penampilan juga mirip dengan sushi roll di atas, hanya saja ukurannya lebih besar dan berjumlah 5 pcs. Sushi roll ini terdiri dari, ebi furai, tamago, skin salmon, kyuri, lettuce, lalu dibalut deng rice, nori dan tobiko. Dari segi rasa, sushi roll ini juga enak. Texturenya ada crispy2nya dari ebi furai. Isiannya seperti tamago, dan norinya juga lumayan enak. Ricenya sangat lembut dan perfectly cooked. Overall untuk menu ini, very good! 

Wakadori Karage (IDR 70k) 

Menu ini tentunya sering dijumpai di restoran jepang lainnya. Menu ini terdiri dari 4 psc chicken karage atau ayam goreng tepung ala Jepang. Dari segi ukuran, karagenya relatif lebih besar daripada karage di restoran jepang lainnya. Dari segi rasa menurut gua sangat enak. Daging ayamnya di dalem super lembut dan super juicy. Tepung di luarnya sangat garing, crunchy san gurih. Overall untuk menu karage, LIKE IT! 

Cold ocha (IDR 10k) 

Setiap kali gua ke restoran jepang, gua selalu pesan cold ocha. Karena selain murah, biasanya cold ocha di restoran Jepang bisa refill sepuasnya. Untuk ocha yang di sushi sei ini dari segi rasa lumayan seger, tapi aroma ocha menurut gua kurang kuat. Sama gak ada rasa pahit yang khas. Tapi cukup lumayan buat ngilangin haus doang. 

Free Dessert 

Setelah mencicipi semau main course, mereka menyajikan dessert gratis sebagai bentuk service kepada customer. Dessertnya adalah sepotong buat semangka, nanas dan pudding. Buat gua ini adalah bentuk service yang sangat bagus dan dessert yang mereka sajikan juga enak. LOVE THAT! 

Overall gua cukup puas dengan restoran ini. Kualitas dan rasa makanan di restoran ini sangat bagus dan memuaskan. Gak heran kalau restoran jepang ini bisa tetap eksis hingga 25 tahun lebih. Suasana di restoran ini juga sangat nyaman dan authentic. Dari segi pelayanan buat gua cukup memuaskan. Para waiter di sini cukup tanggap dan cekatan dalam melayani customer. Next Time gua pasti akan datang lagi untuk makan nabe atau udonnya. 

Foto lainnya:

Foto Makanan di Sushi Sei
Foto Makanan di Sushi Sei
Foto Makanan di Sushi Sei
Foto Makanan di Sushi Sei
Foto Makanan di Sushi Sei
Foto Makanan di Sushi Sei
Foto Interior di Sushi Sei
Foto Interior di Sushi Sei
Foto Interior di Sushi Sei

Menu yang dipesan: Jyo Otsukuri ( IDR 290k), Tempura uramaki (IDR 130k), Double Sensation (IDR 90k), Wakadori Karage (IDR 70k), free dessert, dragon ball sushi roll (IDR 130k), Cold ocha (IDR 10k)

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Sushi Sei

(Jepang)

Plaza Senayan, Lantai 4
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.3
Rasa:4.6
Suasana:4.4
Harga:3.7
Pelayanan:4.4
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Renodaneswara @caesarinodswr

Alfa 2022

819 Review

494 Makasih