Review Pelanggan untuk Kembang Bawang
Ayam Cabak
[ayam asap dengan sambal ala @kembangbawangalamsutera]
.
Rp. 40.000,-
.
Ayam asapnya aja udah bikin nagih, ditambah lagi sekarang sama sambal cabakπ€€ yup! Menu pedas baru yg hanya bisa ditemui di @kembangbawangalamsutera! Untuk ayam asapnya masih konsisten enaknya seperti pertama kali coba, tender, juicy, smoky, bumbunya meresap ke masing-masing potongannya. Untuk sambalnya, rasanya itu kaya fusion antara sambal bawang dan sambal penyet gitu, guysπ€ pedasnya build up tapi bikin nagih! Betul-betul beda dengan resto lainnya. Karna racikan bumbunya udah mantap banget, @kembangbawangalamsutera jadi ga nambahin MSG lagiπ dijamin bikin nambah terus deh si menu baru ini!
.
FYI, untuk kalian sambal lovers, selain sambal cabak ini, @kembangbawangalamsutera juga punya beberapa varian sambal loh, seperti sambal matah dan sambal hijau. Semuanya disajikan fresh dan punya karakter rasa yg khas!
------------------------------------------------------------------
Oseng Cumi Asin Kecombrang
[oseng cumi asin + bumbu kecombrang ala Kembang Bawang , special request tanpa pete]
.
Rp. 43.000,-
.
Siapa yg kangen oseng-osengan ala rumahan?? ππ»ββοΈππ»ββοΈ ada Oseng Cumi Asin Kecombrang ala @kembangbawangalamsutera nih~ π₯Ί
Wangi aromatik kecombrangnya yg khas, ditambah rasa gurih cumi asin, dan potongan tomat segar yg dioseng bersama, hmm... Siapa sih yg nggak tergoda dengan kelezatan menu satu ini? Potongan cumi nya juga tidak terlalu besar, tidak terlalu kecil, teksturnya terasa fresh banget saat dikunyah, nggak alot atau amis guys! Cumi asinnya nyatu banget sama bumbu kecombrang yg wanginya khas.
Cocok banget buat dinikmati dengan nasi panas bareng teman dan keluarga! Lebih meriah lagi kalau ditambah pete!!π
.
FYI, dari 2 cabang Kembang Bawang, menu Oseng Cumi Asin Kecombrang ini hanya bisa kalian temukan di @kembangbawangalamsutera yah! menu Ayam Cabak yg baru kita review juga hanya ada di cabang alsut loh π
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Ayam Cabak, Oseng Cumi Asin Kecombrang
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Indonesia)
Reviewer: