Review Pelanggan untuk Alfred

Hotcakes yang wajib coba!

oleh Indra Mulia, 08 Februari 2019 (hampir 6 tahun yang lalu)

4.2
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred

Lokasinya ada di dalam Seibu persis di samping Toby’s Estate. Tempatnya cukup kecil, tapi terang karena ada pintu kaca di bagian belakang. Saya datang jam 11 siang, situasi lagi kosong tanpa tamu. Dari reviewer banyak yang rekomen burger, tapi karena saya bukan pecinta burger alhasil saya pesan dessert saja
- Martabak Fluffy Hotcakes: MUST TRY! Pancake buatan mereka benar-benar fluffy, harum, dan moist sampai terasa sensasi melt in your mouth. Terdiri dari 4 susun agak tipis, toppingnya diberi es krim vanilla Brookfarm (damn good!!!), lalu dipinggiran diberi potongan coklat, keju parut, biji wijen juga kental manis layaknya martabak, plus saus susu vanilla yang wangi untuk dituang di atas pancake.
- Lychee Cooler: campuran teh rasa leci dgn yakult. rasanya cukup unik dan segar.

Untuk servicenya baik dan ramah. Ambience nyaman, tempatnya juga bersih.

IG: mrindramulia

Foto lainnya:

Foto Interior di Alfred
Foto Interior di Alfred
Foto Makanan di Alfred
Foto Makanan di Alfred

Menu yang dipesan: Fluffy Hotcakes, lychee cooler

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Alfred

(Kafe)

Grand Indonesia Mall, Lantai Ground, West Mall, SEIBU
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.0
Suasana:3.9
Harga:3.4
Pelayanan:3.9
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil Indra Mulia

Alfa 2022

2518 Review

1319 Makasih