Review Pelanggan untuk Bake-a-Boo

Salted Caramel Regal Latte nya Enak!

oleh Kintan & Revy @worthyourvisit, 03 September 2019 (5 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Makanan di Bake-a-Boo
Foto Makanan di Bake-a-Boo

Waktu itu kita nyobain menu Salted Caramel Regal Latte dan Fresh Milk Brown Sugar Bobba untuk minumannya, dan donatnya aku nyobain sprinkle donut dan regal donut cuma yang regal aku gak sempet foto! Nah minumannya sendiri favorit aku yang Salted Caramel Regal Latte, ini enak bangeeet! Jadi manis dr caramelnya itu nambah rasa manis but not overly sweet ke minumannya, regalnya juga gak pelit. Suka bgt kombinasi salted caramel, regal dan susunya!! Untuk donatnya jg favorit aku yang regal compared to sprinkle. Tekstur donatnya sendiri lumayan lembut dan topping regalnya bikin rasa donatnya gak terlaku manis. Untuk bobbanya sayang rasanya agak tawar, I expected rasa brown sugarnya lebih berasa 😊 masih banyak kopi-kopi dan minuman lain yang mau aku coba disini, definitely will come back soon!

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Bake-a-Boo

(Kafe)

Jl. Senopati No. 15, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.0
Suasana:3.7
Harga:3.9
Pelayanan:3.7
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil Kintan &amp; Revy @worthyourvisit

254 Review

305 Makasih