Review Pelanggan untuk Talaga Sampireun

Makanan sunda di saung

oleh ig: @andriselly , 25 Oktober 2020 (sekitar 4 tahun yang lalu)

3.2
Foto Makanan di Talaga Sampireun
Foto Makanan di Talaga Sampireun

Follow my ig: @andriselly

Setelah main2 di ancol, rasanya kurang afdol kalau belum makan disini.

Restonya luas, outdoor & ada banyak saung. Tapi waktu saya kesini, saung penuh terisi pengunjung. Jadi saya duduk di meja biasa.

Pesanan saya:
1. Nasi liwet
Disajikan di dalam caster, nasi liwet ini ada terinya. Tapi sayang, menurut saya nasinya agak keras spt kurang air

2. Ayam bakar bekakak
Ayamnya enak, empuk, bumbunya meresap.

3. Soto ayam
Ayamnya disajikan disuwir, ada toge, kol, soun. Rasa cukup enak tapi bumbunya kurang bold. Kuahnya agak cair.

4. Empal penyet
Dagingnya empuk, sambelnya enak pedas gurih

Foto lainnya:

Foto Makanan di Talaga Sampireun
Foto Makanan di Talaga Sampireun
Foto Makanan di Talaga Sampireun
Foto Eksterior di Talaga Sampireun
Foto Eksterior di Talaga Sampireun
Foto Eksterior di Talaga Sampireun

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!

Informasi

Talaga Sampireun

(Indonesia)

Taman Impian Jaya Ancol
Jl. Lodan Timur No. 7, Ancol, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.7
Rasa:3.8
Suasana:4.3
Harga:3.4
Pelayanan:3.6
Kebersihan:3.6

Reviewer:

Foto Profil ig: @andriselly

Alfa 2021

930 Review

527 Makasih