Review Pelanggan untuk Hog's Breath Cafe

Steak is well-cooked, sauce tastes great, but a bit overpriced

oleh thomas muliawan, 24 Desember 2014 (sekitar 10 tahun yang lalu)

3.8
Foto Makanan di Hog's Breath Cafe
Foto Makanan di Hog's Breath Cafe

Yang paling berkesan setelah makan di Hog's Breath adalah harganya. Hahaha..
Ga nyangka aja harganya diatas 150rb utk 200gr daging sapi.

Saya pesan New York Grill dengan tingkat kematangan medium. Steak sirloin pakai saus seperti black pepper. Sausnya enak betul! Di atas daging dikasih semacam margarin spesial warna putih-kuning. Margarin ini memberikan rasa sedikit asin di dagingnya. Dagingnya dimasak pas, masih empuk dan sudah tidak ada merah darahnya. Untuk sides, kita bisa milih veggie atau salad + fries atau mashed potatoes. Saya pesan salad dan curly fries. Shake-nya juga enak, komposisi krim susu dan es (air) lebih banyak krim, jadi shake-nya manis kental.

Saya rekomendasikan untuk yg siap makan steak agak mahal. Hehehe..

Foto lainnya:

Foto Makanan di Hog's Breath Cafe

Menu yang dipesan: New York Grill, Vanilla Milk Shake

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Hog's Breath Cafe

(Barat)

Central Park, Tribeca Park, Lantai Ground
Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat


Rata-rata: 3.5
Rasa:4.1
Suasana:3.5
Harga:2.7
Pelayanan:3.7
Kebersihan:3.8

Reviewer:

Foto Profil thomas muliawan

111 Review

32 Makasih