Review Pelanggan untuk Ncek Legenda Noodle Bar

Calling out porky noodle lovers!

oleh Angie Katarina , 04 Oktober 2019 (5 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Ncek Legenda Noodle Bar
Foto Makanan di Ncek Legenda Noodle Bar

Salah satu bakmie babi favorite ever since nyobain yang cabang Muara Karang. 

Sudah pernah coba semua topping non halal mereka yaitu babi cincang, chasiu madu, babi asap/bacon, dan babi panggang (pesan topping spesial untuk cobain keempatnya sekaligus), sekarang aku order dengan topping favorite ku yaitu babi panggang saja. Sebenarnya topping mereka yang lain enak-enak kok, hanya saja babi panggang ini somehow kayak paling nyambung dengan bakmie nya plus rasanya 'ga banyak bumbu' sehingga fokus ke rasa asli dan tekstur babi panggang nya saja (ngerti ga? hahaha).

Nah sebelumnya aku makan mie keriting, kali ini aku cobain pakai mie karet. 
Nah setelah dicoba, for my personal taste, kalau beli bungkus/take away, aku suggest pakai mie karet instead of kwetiau atau mie keriting, karena lebih ga 'nempel-nempel' gitu lho (ngerti ga? haha), tapi kalau makan di tempat, mie keriting (yang paling basic) paling oke menurutku. Overall kalau dari rasa ya sama saja tergantung selera kamu lebih suka tipe mie yang mana.

Daging panggang disini jujur saja tidak garing kulitnya, apalagi kalau dijadikan topping bakmie (basah-basah) jadi cepat alot, but still enak saja sih rasanya kalau bagiku. 
Karakter topping lainnya: chasiu madu (manis dan enak) dan bacon (unik dan enak, tapi kurang cocok untuk jadi pendamping bakmie menurutku) dan babi cincang (flavorful, oke nih).

Oh ya, kalau makan di tempat juga bisa ambil sepuasnya garing-garing minyak babi. 

Oh ya, seporsi bakmie disajikan dengan kuah yang cenderung light tapi lumayan gurih. 

Untuk harga, menurutku ga murah, tapi worth untuk dicoba, dan sesuaikan saja sama kantongmu serta porsi makanmu. Ada 4 ukuran, sesuaikan saja dengan tingkat kelaparan kamu saat datang hehe.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Ncek Legenda Noodle Bar

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Ncek Legenda Noodle Bar

(China)

Jl. Kelapa Hibrida Raya Blok QK1 No. 6, Kelapa Gading, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.7
Rasa:4.2
Suasana:3.4
Harga:3.8
Pelayanan:3.7
Kebersihan:3.6

Reviewer:

Foto Profil Angie  Katarina

Alfa 2022

798 Review

507 Makasih