Review Pelanggan untuk Harvest Moo
"Mooo~"
oleh @stelmaris , 18 September 2015 (sekitar 9 tahun yang lalu)
Spagetthi Aglio Olio - topping smoked beef nya melimpah
Iced Coffee Latte - bottle size & pajangan sapi di rerumputan
setiap pengunjung yg datang pasti disambut dgn "Moo~" layaknya suara sapi oleh para staff. pelayanannya ramah, cukup informatif. interiornya seperti rumah peternakan dgn di dominasi model kayu dan dihiasi aksesoris lain seperti pot bunga di setiap meja dan pajangan bentuk sapi di rerumputan.
utk makanan dan minuman, saya coba Spagetthi Aglio Olio dan Iced Coffee Latte tanpa topping, bottle size.
* Spagetthi Aglio Olio: ga terlalu oily, tingkat kematangan pastanya pas, pedesnya jg pas. isinya dikasih smoked beef dan ga pelit loh. enak dan dgn harga 32k/porsi sih terjangkau banget ya menurutku.
* Iced Coffee Latte: lucu penyajiannya, pake botol spt botol susu di kartun2. rasanya ? hemm.. lumayan sih. ada sedikit rasa kopinya dan didominasi blended ice dan susu, cuma overall rasa tdk beda jauh dgn minuman blend sachet yg dijual diwarung, jd dgn rasa spt itu dan harga 20k/botol tanpa topping nampaknya terlalu mahal.
boleh sih berkunjung lagi utk coba varian minuman yg lain dan menu makanan lainnya juga nampak menggiurkan, apalagi sekarang ini ada diskon 10% utk semua menu main course nya.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Spagetthi Aglio Olio, Coffee Latte
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Kafe)
Reviewer: