Review Pelanggan untuk Belly Bandit
Lovely Place for Burger
oleh IG: FOODIOZ , 12 Juni 2017 (7 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
IG:FOODIOZ
Setelah dari parkiran, kita hanya perlu melewati area lobby dan naik satu lantai. Dari kejauhan sudah terlihat papan nama Belly Bandit yang eye catching dengan logo kartu serigala yang tampak lucu. Selayaknya dengan konsep yang modern, trendy, warna-warna cerah mendominasi keseluruhan restoran.
Lalu dengan pola vintage di bagian dinding, sentuhan karya seni seperti lukisan menghiasi beberapa spot. Dengan konsep rustic unfinished ceiling, lalu terdapat tanaman-tanaman dalam pot yang digantung serta interior kitchen station yang ada di center sehingga memudahkan kita untuk melihat bagaimana proses pembuatan makanan.
Kali ini aku bertemu dengan Icha, salah satu team dari Belly Bandit yang cukup ramah menyambut kedatanganku. Ia menjelaskan asal mula dari Belly Bandit dengan konsep comfort food, tempat yang nyaman untuk memberikan suasana kepada customer jika sedang ingin mencari tempat nongkrong ataupun untuk makan siang dan makan malam. Selain itu di Belly Bandit juga mengusung konsep bagaimana makan sehat dengan berusaha sebaik mungkin menggunakan semua bahan yang berkualitas tanpa kandungan gula yang tinggi.
Selengkapnya di www.foodioz.com
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Barat)
Reviewer: