Review Pelanggan untuk Seorae
Potato Pancake
Seafood Sundubu Jjigae
Melipir ke daerah sini untuk lunch, lagi jalan sekitaran flavor bliss dan liat ada poster gede banget set menu mereka dengan foto drama it's okay to not be okay. Aku sendiri gak mengikuti dramanya, tapi karena menunya terlihat cukup menarik dan worth it makanya memilih makan di sini. FYI buat para pecinta drakor ini, kalau kalian makan di sini bisa dapat kaos team chul san dengan pembelian min. 500rb. Tempatnya sendiri cukup okelah di masa pandemi ini, cukup ada jarak antar mejanya, dan untung pas kesini pun lagi gak terlalu ramai jadi makannya lebih tenang. Sedikit saran mungkin bisa dikasih plastik buat taruh masker buat para customer ya, karena agak bingung juga kita mau taruh masker dimana kalau gak dikasih tempat ya.
1. It's Okay Set
Aku pesan menu ini buat makan berdua, dan ternyata porsinya cukup banyak menurut aku. Kaliam akan dapat 2 porsi nasi, woosamgyeob (beef belly) yang telah dibumbui bawang putih, seorae dakgalbi (boneless chicken), seafood sundubu jjigae, dan cheese potato pancake, 2 ocha, 1 lychee tea (karena summer blue hawaii mereka sold out), plus dengan side dish mereka berupa kimchi, sweet potato, potato pancake, dan 3 jenis sauce mereka untuk dimakan dengan bbqnya. Untuk korean bbq nya kita request masak sendiri biar lebih dapat sensasinya. Dagingnya empuk dan juicy sih, bumbunya meresap banget ke dagingnya, apalagi makannya pakai saus mereka yang asam asin manis gurih (foto saucenya yang di tengah). Sundubu jjigaenya nagih sih, asam pedas dan ada telur dan tahunya yang super lembut, kuahnya gurih tapi light. Potato pancakenya enak, cuma sayang yang cheesenya itu gak ada melted'nya dan pas sampai di meja kita pun meskipun pancakenya masih panas cheesenya udah kering gitu. Overall worth it lah menurut aku makannya, dengan sebanyak itu porsinya dihargai 294k nett.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000