Review Pelanggan untuk Six Ounces Coffee

Cozy & homey

oleh UrsAndNic , 22 November 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Six Ounces Coffee
Foto Interior di Six Ounces Coffee

Outlet kedua Six Ounces ini lokasinya di Jl. Panglima Polim, di depan Gado2 Boplo. Suka banget dengan ambiancenya yang cozy dan homey. Tempatnya jauh lebih spacious dan lebih keren dari yang di Kelapa Gading. Di sini ada ruangan outdoor yang spacious dengan taman yang asri. Bernuansa tradisional dengan dominasi furniture kayu dan ada dekor gebyok Jawa yang keren di dekat taman. Indoornya juga cukup spacious dan sangat nyaman. Saya pesan :

*Cappucino – hot cappuccino ini kopinya bold, dan strong juga. Tastenya mixed antara chocolatey dan fruity, tapi sedikit dominan fruity tastenya. Enak. 

*Truffle mushroom cream ravioli - Tekstur pasta ravioli ini al dente, spinach di dalam pastanya cukup padat dan enak. Mushroom cream saucenya juga cukup creamy dan enak, sayangnya taste trufflenya tidak terasa, begitu pula dengan aroma trufflenya juga tidak tercium. Kalau trufflenya lebih banyak pasti akan lebih enak.

Recommended untuk tempat hangout dengan teman2 ataupi keluarga.

Foto lainnya:

Foto Interior di Six Ounces Coffee
Foto Interior di Six Ounces Coffee
Foto Eksterior di Six Ounces Coffee
Foto Eksterior di Six Ounces Coffee

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Six Ounces Coffee

(Kafe)

Jl. Panglima Polim IX No. 93, Panglima Polim, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.1
Suasana:4.3
Harga:3.6
Pelayanan:4.2
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil UrsAndNic

Alfa 2023

5189 Review

2383 Makasih