Review Pelanggan untuk Istana Jamur

pertama dan satu-satunya resto bertema jamur...

oleh yudistira ishak abrar, 10 Desember 2017 (hampir 7 tahun yang lalu)

4 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.0
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur

Istana Jamur merupakan pertama dan satu-satunya restoran yang khusus menjual aneka menu berbahan dasar jamur di kota Depok. Berlokasi di jalan Tole Iskandar, resto ini hadir dengan konsep tempat makan keluarga yang nyaman.

Gerainya hadir dengan gaya simple, namun tetap memperhatikan kenyamanan serta keindahan. Hal ini dapat dilihat dari beberapa ornamen seperti miniatur air terjun berkolam, mural jamur dibeberapa sudut ruang dan penggunaan lampu gantung yang artistik.

Karena areanya cukup luas, jadi kapasitas tempat duduknya pun cukup banyak. Didominasi oleh material kayu dan jok merah, tampaknya Istana Jamur ingin menampilkan kesan tempat yang lapang dan leluasa.

Menariknya, mereka memberikan semangkuk Sup Jamur sebagai welcome food. Menu ini berupa sup hangat yang berisi jamur, soun, wortel, kembang tahu dan kacang polong. Kuahnya bening namun cukup gurih dan segar karena disajikan dalam keadaan hangat.

Sate Jamur (Rp.15.000,-) merupakan 5 tusuk sate berbahan dasar jamur kancing dan merang yang dibakar lalu diberi bumbu kacang dan taburan bawang goreng. Teksturnya empuk namun bumbu kacangnya kurang banyak.

Jamur Crispy (Rp.17.500,-) merupakan jamur tiram yang dipotong-potong, lalu digoreng berbalut tepung. Rasanya gurih dan crispy, pas banget saat dicocol dengan saus Bangkok dan saus asam manis. Porsinya jumbo lagi. Yummy.

Lumpia Jamur (Rp.17.500,-) terdiri dari 3 lumpia yang berisi jamur, wortel dan beberapa sayuran lain yang dimasak terlebih dahulu. Dicocol dengan sambel Bangkok, bikin rasanya jadi makin ketjeh.

Rendang Jamur (Rp.20.000,-) masih menggunakan jamur kancing dan merang, namun dengan bumbu rendang yang kaya rempah. Rasanya Indonesia banget, apalagi bumbunya banyak. Yummy.

Ayam Guling Jamur 1/4 ekor (Rp.24.000,-) menu ayam goreng bumbu kuning dengan baluran olahan jamur yang dimasak dengan serundeng. Rasanya cukup gurih, kaya rempah dan agak pedas karena ada cocolan sambalnya.

Pecel, menu ini berupa sayuran kukus yang disiram bumbu kacang diatasnya. Terdiri dari wortel, bayam, toge, kacang panjang dan irisan jamur tentunya.

Banana Split adalah sajian pencuci mulut yang terdiri dari potongan pisang, dengan 3 scoop ice cream, lalu diberi parutan keju diatasnya. Yummy.

Es krim 3 Rasa merupakan semangkuk es krim dengan 3 varian rasa yaitu cokelat, vanila dan strawberi. Tak lupa diberi taburan keju cheddar diatasnya. Nom nom.

Blue Ocean merupakan minuman bersoda dengan sirup jeruk nipis. Rasanya cukup nyegerin. Milkshake Jeruk adalah minuman susu dan jeruk yang dishake dan diberi parutan keju diatasnya. Rasanya manis, asem dan gurih gitu. Cukup unik.

Susu Segar Moka (Rp.15.000,-) segelas minuman susu rasa moka yang manis dan cukup menyegarkan. Sebagai info tambahan, selama masa soft opening, mereka memberikan diskon 15% untuk tiap menu yang mereka tawarkan. Menarik bukan?!...

Foto lainnya:

Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Interior di Istana Jamur
Foto Interior di Istana Jamur
Foto Interior di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Interior di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Interior di Istana Jamur
Foto Interior di Istana Jamur
Foto Interior di Istana Jamur
Foto Interior di Istana Jamur
Foto Interior di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Interior di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Interior di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur
Foto Makanan di Istana Jamur

Menu yang dipesan: Milkshake Jeruk, Pecel, Rendang Jamur, Sate Jamur, Es Krim 3 Rasa, Lumpia Jamur, Susu Segar Moka, Jamur Crispy, Ayam Guling Jamur, Banana Split, Blue Ocean

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
4 pembaca berterima kasih.

Informasi

Istana Jamur

(Indonesia)

Ruko Sukmajaya No. 4-5
Jl. Tole Iskandar No. 10, Depok II Tengah, Sukmajaya, Depok


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.0
Suasana:3.8
Harga:4.3
Pelayanan:4.0
Kebersihan:3.8

Reviewer:

Foto Profil yudistira ishak abrar

Alfa 2023

2869 Review

4604 Makasih