Review Pelanggan untuk Waroeng Mama Ong
Cozy Cafe with Good Food
oleh @teddyzelig , 19 November 2016 (sekitar 8 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Hot Red Velvet Latte
Chicken Wings Cabe Garam Rice Bowl
Cafe-Resto ini punya dekorasi yang apik dan menarik. Banyak wall painting di setiap sisinya, dan warna-warni perabot yang bikin suasana cerah dan meriah. Overall tempatnya sih nyaman dan menyenangkan.
Pelayanan waiternya sih ramah, tapi penyajiannya menurut gw super lama. Padahal saat gw ke sana lg ngga ada tamu lainnya.
Menu yang kita cobain di sini:
* Chicken Wings Cabe Garam Rice Bowl;
* Churro Bread Choco Ganache;
* Hot Red Velvet Latte.
Overall makanan-nya cukup enak, presentasi-nya juga cukup menarik.
* Chicken Wings Cabe Garam Rice Bowl
Isinya nasi putih dengan topping, chicken wings, mixed nuts, stir beansprout dan fried egg. Ayam-nya digoreng sampai crispy di bagian luarnya, tapi masih tender di dalam. Taste-nya gurih dan sedikit spicy, cukup enak, tp gw kurang merasa cabe garam-nya. Klo dimixed jadi satu dan dimakan bersamaan, rasanya jadi blending & balance semuanya.
* Churro Bread Choco Ganache
Presentasinya sih cantik dan menarik, tapi basicnya ini toasted bread with choco & cinnamon powder and condensed milk. Tekstur roti-nya masih empuk. Sensasi rasa cinnamon & choco-nya pas buat gw, ngga terlalu strong. Condensed milk-nya ga terlalu banyak, jadi ga terlalu manis rasanya.
* Hot Red Velvet Latte
Disajikan dengan konsep latte art yang cukup menarik. Rasa red velvet-nya enak, manis-nya juga pas, jadi ngga bikin eneg.
Overall I like this place and food, but its service will need a lot of improvement.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Kafe)
Reviewer: