Review Pelanggan untuk Wakacao
Pepper Rice yang enak banget untuk ukuran warung tenda...
oleh Lydia Adisuwignjo, 30 Juli 2018 (6 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Sudah lama tidak ke WGP, kebetulan lapar untuk cari makanan kelihatan ada warung tenda yang jual Pepper Rice, wah rasanya gimana ya? Yuk cobain aja ma, siapa tahu enak?Akhirnya kita masuk dan lihat2 lembaran menunya wah Indonesia banget ada rendang, kari dan gulai, ini cocok banget dengan lidah orang Indonesia.Kalau menurut kita kurang toppingnya bisa nambah lagi seperti beef, mozarella,jamur,sosis sapi, telur dan nasi putih.Tapi untuk kali ini kita coba untuk pesan Original Salmon dengan harga 43k dengan harga yang cukup terjangkau dan juga sudah ada telurnya juga. Untuk rasa cukup enak, waktu makan ditambah lagi dengan honey sauce,lada dan diaduk jadi lebih enak lagi, tapi itu untuk selera sih! karena setiap orang berbeda...
Pesanan kita yang kedua adalah Original Beef dengan harga 32k, rasanya juga enak dagingnya empuk banget dan kita juga pesan Beef Perkedel with Cheese dengan harga 16k mendapat 4 perkedel, untuk rasa enak tapi waktu dibelah rasanya keju dan mozzarellanya kurang kalau agak banyak waktu dipotong dan ditarik pasti agak molor untuk mozzarellanya..
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Original beef, Original Salmon, Beef Perkedel
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Indonesia)
Reviewer: