Review Pelanggan untuk The Halal Guys
Platter Yes, Baklava No
oleh Ika Nurhayati, 28 Mei 2017 (7 tahun yang lalu)
3 pembaca berterima kasih
Lewat jam makan siang di hari puasa, masih perlu antre setengah jam. Tapi katanya sih menunggu setengah jam hingga pesanan di tangan, untuk tempat yang lagi hits ini, termasuk lumayan cepat. Tempat makannya sendiri tidak besar, jadi kebanyakan orang pesan takeaway atau pakai jasa ojek daring.
Saya pesan takeaway 2 regular platter (55 ribu) dan 1 large platter combo (80 ribu), yang terdiri dari nasi briyani dengan bumbu hot sauce dan white sauce, potongan ayam, potongan daging sapi, sayur, roti pita plus tambahan saus putih (11 ribu). Oh ya pas sampai di kassa lihat ada baklava (25 ribu), sekalian bungkus 4 potong.
Karena saya suka nasi briyani, platter combo rasanya enak saja. Apalagi kalau tersendok bagian nasi yang berlumur hot sauce, wah tambah enak. Hot sauce-nya berasa banget pedasnya padahal hanya dituangkan sedikit ke dalam platter oleh pramusaji yang sigap melayani pesanan.
Sayang baklava-nya big no no buat saya. Saya apresiasi filo pastry-nya yang mudah-mudahan homemade, tapi rasa baklava ini cenderung anyep, kurang penuh isinya. Potongannya pun terlalu besar dibandingkan baklava di negeri asalnya.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Regular platter combo, large platter combo, Baklava
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: