Review Pelanggan untuk Tokyo Belly

Konsep baru tokyo belly!

oleh Rena Chan, 08 Juli 2022 (2 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.8
Foto Makanan di Tokyo Belly

Semenjak pandemi ga pernah ke tokyo belly lagi.. pas kesini ternyata uda berubah konsepnya semua restoran ismaya group masuk ke tokyo belly seperti sushi grove, ryujin dan beberapa menunya pun berubah udah ga ada lagi dessert honey toast.

Aku mencoba menu barunya:
- yakitori ( sate2an ala jepang) harganya mulai dari 8000/tusuk, aku mencoba sate kulit (kawa) rasanya gurih crispy dan ada rasa manis2 dari bumbunya, kemudian daging ayam yg bumbunya meresap banget ke dagingnya dan daging dengan mozarella
- koro koro tofu: tahu jepang digoreng sangat crispy dan crunchy dengan diberikan saos spicy. Rasanya garing pedas gurih cocok banget buat cemilan
- gyoza : rasa gyozanya standart tergolong tipis untuk isianya namun garing saat dimakan.

Untuk menu barunya okay banget selain harganya affordable rasanya pun enak. Namun pas aku datang penyajian makananya agak lama terlebih saat ramai di jam makan.

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Tokyo Belly

(Jepang)

Mall Artha Gading, Lantai 1
Jl. Boulevard Artha Gading, Kelapa Gading, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.9
Rasa:3.7
Suasana:3.9
Harga:3.9
Pelayanan:3.9
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil Rena Chan

256 Review

188 Makasih