Review Pelanggan untuk Kamu Tea
kamu tea (nada bahasa sunda)
oleh Marisa @marisa_stephanie, 04 Februari 2018 (hampir 7 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
well kamu tea bukan bahasa sunda sih ya, seperti yang kalian sudah tau mereka menjual minuman teh kekinian dengan cream cheese walaupun ada juga yang minuman bubble tea biasa lainnya. cuma jadi keingetan aja sama bahasa sunda hehehe
menu dengan cream cheese nya hanya tersedia dalam ukuran small saja dan harganya sekitaran 30 ribu keatas.
cara minumnya tidak boleh diaduk ataupun menggunakan sedotan , melainkan dengan sudut sekitar 45 derajat atau miring dimana kita bisa minum cairan di bawah cream cheese dan cream cheesenya berbarengan.
saya coba yang dark choco cream cheese dengan less ice dan less sugar ( hanya bisa 50% ya tidak bisa kurang kalau menu cream cheese)
rasanya ngeblend dan pas banget. Pahit coklatnya, manisnya dan cream cheesenya berpadu lezat dan enak ga bikin enek sama sekali. dan ada juga potongan lemon kecil yang menjaga supaya kita tidak enek ( asem banget langsung melek semelek meleknya). tapi ga pake isep2 si lemon juga ga enek sama sekali kok.
ga heran di weekend kamu tea ini ramai pengunjung.
Sebelnya karena ramai urutan pembuatannya menjadi tidak jelas. pesanan saya terselak 4 orang ! huhuhu
ya sabar aja deh
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: