Review Pelanggan untuk Sate Maranggi Haji Yetty
Sate Legend Pindah ke Mari
oleh Gregorius Bayu | ig: exploresto, 01 November 2020 (sekitar 4 tahun yang lalu)
Ya, jadi, mungkin mayoritas pembaca sudah tahu, Sate Maranggi H. Yetty adalah sate legendaris yang terletak di purwakarta. Yang bikin banyak orang memilih untuk ke bandung via purwakarta (daripada lewat tol) biar bisa menyempatkan diri menikmati "rest area" Sate Maranggi ini.
Kalau di Purwakarta sana, restorannya gede banget. Kalau di sini tidak terlalu gede. Apalagi parkirannya menurutku malah kekecilan. Soalnya seringkali kalau penuh ada mobil - mobil yang parkirnya di pinggir jalan. Sehingga terkadang menimbulkan kemacetan hehe .. (karena lokasinya dekat dengan terowongan untuk masuk tol jagorawi dari arah cikeas)
Kali ini aku bungkus. Untuk tempatnya, menurutku lumayan enak untuk makan sebenarnya. Cuma karena saat itu lagi rame, jadi saya prefer bungkus saja. Hehe..
Aku pesan sate ayam. Satu tusuk harganya 5k. Aku pesen 10 tusuk, harga totalnya 50k. Tidak dibilang murah sih. Tapi kalau dihitung dengan fasilitas, pelayanan, dan ukuran dagingnya yang gede menurutku masih oke - oke saja ..
Rasanya juga enak. Dagingnya gede dan empuk. Kecapnya banyak, sambelnya kurang pedes, tapi tak apa lah. Bumbu satenya udah the best banget. Worth to try ..
Overall, sesuai judul, menurutku resto ini adalah legenda yang sedang melipir ke sini. Sehingga membuat banyak orang senang. Saya pun senang. Saya juga berharap anda pembaca pun senang. Sehingga .. Selamat mencoba!
Menu yang dipesan: Sate Maranggi Ayam
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: