Review Pelanggan untuk Bakmie Ahau Lanang
Lokasi baru yang nyaman & variasi makanan yang banyak...
oleh Tirta Lie, 21 Mei 2018 (6 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Menempati lokasi baru yang tidak jauh dari lokasi yang lama kali ini Bakmi Ahau Lanang sudah mempunyai tempat sendiri yang nyaman & besar...
Bukan hanya lokasi yang nyaman tapi sekarang Bakmi Ahau Lanang mempunyai menu2 makanan yang lebih bervariasi karena bukan hanya Bakmi/Bihun/Kwetiaw yang dijual sekarang sudah ada Nasi Campur & makanan2 lainnya...
Untuk Bakmi nya sudah tidak usah diceritakan lagi kelezatannya sekarang yang mau saya bahas adalah Nasi Campurnya yang mempunyai sajian & tampilan yang unik karena memakai Claypot... Ya, Nasi Campur Ahau Lanang ini memakai wadah Claypot untuk penyajiannya dengan Claypot yang sudah berisi Nasi Campur dibakar membuat Aroma Nasi Campurnya semakin dahsyat...
Sangat saya rekomendasikan sekali Nasi Campur Claypot Ahau Lanang ini dicoba & juga jangan lupa untuk tetap mencoba Bakminya yang merupakan salah 1 Legenda Bakmi di Lampung...
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Bakmi, Nasi Campur Claypot
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: