
Review Pelanggan untuk Rainbow Juice
Seger seger sehat
oleh Chris Chan, 17 April 2019 (hampir 6 tahun yang lalu)
Bicara soal aneka jus buah yang menyehatkan, saya selalu pilih beli di Rainbow juice ini sih karena selain pilihan rasanya yang banyak, harganya juga cukup murah. Hampir semua menu disini menggunakan campuran kental manis, jadi jangan lupa bilang kalau ga mau pakai kental manis. Standarnya mereka juga kemanisan sih kalau buat saya. Yang paling top dan pas buat saya sih healthy juicenya: ga terlalu creamy dan ga terlalu manis.
Menu yang dipesan: Aneka jus buah
Harga per orang: < Rp. 50.000