Review Pelanggan untuk Futago Ya

Udon Creamy

oleh Ayu P, 27 November 2021 (sekitar 3 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

3.6
Foto Makanan di Futago Ya
Foto Makanan di Futago Ya

Sangat sangat random naik MRT dan turun di stasiun Blok M, bingung makan apa akhirnya pilihan jatuh kepada futago ya. Jujur aku kesini hari sabtu dan antrinya 1,5 jam wkwkwk. Disini aku pesan :

🍜 Creamy Miso Udon,
Udon dengan kuah yang creamy, dicampur beef brisket, dan dikasih sambal matah yang terpisah. Rasa kuahnya enak, tapi agak manis untuk aku, jadi pas dicampur sambal matah rasanya jadi balance, ada pedas dan manis nya. Beef nya enak, empuk, tapi sayangnya dikit wkwkwk

🥤 Mugicha,
Ini adalah teh barly yang di mix dengan ocha. Jujur rasanya kayak seperti espresso yang kebanyakan air, terus ditambah ocha tawar, kayak gitulah pendeskripsian minuman ini wkwkwk

Menu yang dipesan: mugicha, Creamy miso udon

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Futago Ya

(Jepang)

Jl. Sultan Hasanudin Dalam No. 24, Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.3
Suasana:3.7
Harga:4.2
Pelayanan:4.3
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil Ayu P

173 Review

66 Makasih