Review Pelanggan untuk Grill & Twist
Truly Hidden Gem for Steak!
oleh Syifa , 02 November 2023 (sekitar 1 tahun yang lalu)
4 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Siapa sangka ada resto Steak enak rasa bintang lima di antara ruko-ruko di Goldfinch?!?
Berasa nemu hidden gem ini sih.
Dengan fasilitas Open Kitchen, kita jadi bisa lihat langsung makanan yang kita pesan dimasak di depan mata kita.
Bisa tahu kan kalau bahan-bahannya fresh.
Oh iya, ruangannya terdiri dari 2 lantai ya.
Ada area indoor juga outdoor.
Saat ke sini, kita mencoba berbagai menu. Diantaranya:
Garlic Bread 19k
Untuk garlic breadnya, menteganya lumer sehingga rasa dari garlicnya itu rich. Bukan yg asal oles gitu aja.
Enak sebagai appetizer
Fries Platter 69k
Ini menu yang enak dan kenyang lho buat sharing. Karena 3 menu dijadikan 1 piring.
Terdiri dari chicken Wings, chicken popcorn dan french fries.
Chicken popcorn-nya juara. Full ayam.
Juga si french fries-nya ditaburi spices dan herbs.
Meatballs Marinara 59k
Saus marinara yg dominan akan tomat, menjadikan si pasta ini enak-enak segar gitu dimakannya. Ditambah toping meatballs yg gak pelit. Juga lembut meatballs-nya.
Ribeye Steak 138k
Dengan tingkat kematangan medium, ribeye steak ini bener-bener tender, juicy juga fresh.
sampai ga percaya lho bisa seempuk itu steak-nya.
Disajikan dengan 3 macam saus yang enak-enak! Favoritku yg blackpepper!
Super yummy!
Bbq Ribs 109k
Wah ini sih porsinya besar. Cocok buat yg makannya banyak. Bayangin aja 3 ribs gede ditambah butter rice juga.
Dagingnya pun empuk banget. Saking empuknya, saat memotongnya itu ga pake tenaga eh udah copot dagingnya dari tulangnya.
Bahkan bumbunya meresap sampai ke dalam daging. Sooo good!!
Beef Brisket 109k (Chef's Special limited edition )
This is best of The best!!!
Karena brisketnya super duper lembut, smokey, sangat rich juga rasanya. Ditambah mashed potato yg lembut dan kuah dari stock brisketnya. Super duper yummy!!!
Please make it permanent!
Chicken Parmigiana 59k
Basicnya dari chicken katsu yang ditambah saus marinara lalu ditambah parmesan Cheese yg dilelehkan/di torch di atasnya.
Porsinya yg besar dan mengenyangkan dengan harga cuma 59k? Bisa banget jd pilihan kalian sih yg mungkin lebih suka ayam drpd daging.
Caramel Panna Cotta 20k
Strawberry Panna Cotta 20k
Untuk pana cotta-nya sih juaraaaa!!!
Lembuuuuttt banget, ditambah saus caramel yg manis tapi ga giung (berlebihan) membuat perpaduan dessert ini jd enak sebagai penutup!! wajib coba!
Banoffee 20k
Untuk banoffee nya enak. Tapi ya cuma enak aja gitu.
Krimnya pun lembut. Dan pisangnya juga manis, ga sepet atau asem.
Jadi kalau bosan dengan steak ternama itu tuh, bisa banget nih mampirin ke sini!!!
bisa jadi salah satu alternatif pilihan kalian kalau mau makan steak enak, tapi ga kalah dgn steak ternama meski harganya terbilang lebih murah!!!
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Fries ​Platter, meatballs marinara, Strawberry Panna Cotta, chicken parmigiana, Banoffee, Garlic Bread, Ribeye steak, Caramel Panna Cotta, beef brisket
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
(Barat)
Reviewer: