Review Pelanggan untuk Samatha
Mungil tapi bikin betah
oleh Shella Anastasia (@celsfoodiaryy), 08 April 2022 (2 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Ini pertama kalinya aku mampir ke Samatha, maklum.. orang Jakarta yang satu ini memang jarang singgah ke Depok, hehe. Padahal sudah tau Samatha dari lama bahkan dari awal mereka buka, tapi baru kali ini melihat tempatnya secara nyata bukan dari tampilan layar saja.
Lokasinya ada di tepi jalan yang cukup ramai, patokannya persis di samping Perumahan Bumi Cimanggis Indah. Tempat ini memiliki konsep industrial yang kekinian dengan interior bernuansa abu-abu dan dihiasi beberapa tanaman hijau. Di bagian depan ada outdoor area dengan undakan sebagai area duduknya sedangkan di dalam juga ada satu ruangan dengan meja dan bangku tinggi yang dilengkapi dengan stop kontak di bagian bawah meja, spot ini asik untuk yang mau ngopi sambil laptopan. Walau pun Samatha ini bukan coffeeshop dengan lahan besar, tapi mereka tetap menyediakan ruang sholat di pojok ruangan, salut!
Disini aku coba Rice Bowl Katsu dan Choco Strawberry Frappe, keduanya dibanderol dengan harga di bawah 30.000 masing-masingnya. Menurutku harganya terjangkau dan ramah juga untuk kantong pelajar/mahasiswa, apalagi porsi rice bowlnya padat dan mengenyangkan. Katsunya enak karena ayamnya cukup tebal dan digorengnya pun nggak terlalu kering, aku juga suka saus katsunya. Hidangan ini juga dilengkapi dengan telur orak-arik yang di dalamnya ada tambahan wortel, jagung dan buncis, jadi menurutku hidangan ini punya komposisi yang lengkap. Choco strawberry nya juga enak, rasa cokelat dan strawberrynya balance banget, cokelatnya nggak terlalu pahit dan rasa manis di minuman ini juga pas, suka banget!
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: