Review Pelanggan untuk Steak On Top

Steak yang Sungguh Affordable

oleh Jacklyn || IG: @antihungryclub, 10 Mei 2021 (3 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

5.0
Foto Interior di Steak On Top
Foto Makanan di Steak On Top

Steak On Top -- Kedai steak yang berada di Daerah Kelapa Gading. Letaknya cukup tersembunyi, berada di Wisma Mertha, Lantai 3. Kalau kalian lihat AlfaMidi yang ada di dekat arah Gading Kusuma, restoran ini berada di atasnya... tepatnya di lantai 3.

Di sini, aku mencoba: Aussie Sirloin (90k), Aussie Tenderloin (95k), Steak On!!! (135k), Chicken Steak (65k), Salmon Steak (95k), Aglio Olio Pasta with Chicken (30k), Fungi Alfredo Pasta (30k), & Ice Lychee Tea (23k). Untuk saus, aku ada coba Mushroom, Peri-Peri, dan BBQ yang semua harganya 8k.

Setuju gak setuju. Untuk ukuran makanan Western (terutama steak) dengan harga segitu dan bahan kualitas premium, itu udah termasuk murah dan bahkan, lebih dari kata worth it. Apalagi, ditambah dengan kualitas rasanya yang oke banget.

1). Aussie Sirloin: Teksturnya alot tapi, rasa gurih di dalam dagingnya lebih keluar di mulut. Lebih smokey. Ditambah saus peri2 jadi makin memperkaya rasa. Ada rasa asam gurih dan rasa sedap dari si garlicnya.

2). Aussie Tenderloin: Teksturnya lembut, empuk, gurihnya kerasa, dan campur saus mushroom makin kerasa gurihnya.

3). Steak On!!!: Teksturnya lembut, dipotong alot tapi, pas dimulut empuk banget. Saus bbq dicampur ada perpaduan manis. Gurihnya kerasa, smokey.

4). Chicken Steak: Mirip2 katsu teksturnya, didominasi asin asam gurih dari bumbu si ayam, tepung, sama saus di luarnya.

5). Salmon Steak: Gak amis, kurang begitu tasty di lidahku, kerasa sedikit asam doang sama ada sedikit rasa pahit.

6). Aglio Olio Pasta with Chicken: Teksturnya aldente. Asin gurih mendominasi. Oily.

7). Fungi Alfredo Pasta: Asin asam gurih mendominasi, creamy dan milkynya kerasa di mulut. Aldente.

8). Lychee Tea: Segar, rasa buahnya mendominasi.

Di sini, aku mencoba dagingnya medium well bukan yang well-done (meskipun aslinya, aku sukanya daging well-done). Tapi, karena mereka menyajikannya dengan hotplate, jadi rasa dagingnya tetap sama dengan rasa daging steak yang udah well-done cooked.

Ambience tempatnya juga aku suka banget. Ada yang outdoor sama indoor. Yang outdoor, mereka vibes rooftopnya kerasa banget tapi, kalian gak usah takut kehujanan/kepanasan karena mereka tutup pakai atap. Tapi, kalau mau lebih adem, bisa makan di dalam.

Pelayanannya ramah dan friendly.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Steak On Top
Foto Makanan di Steak On Top
Foto Makanan di Steak On Top
Foto Makanan di Steak On Top
Foto Interior di Steak On Top
Foto Interior di Steak On Top
Foto Interior di Steak On Top

Menu yang dipesan: aussie sirloin, Aussie Tenderloin, Chicken Steak, Salmon steak, Steak On!!!, Aglio Olio Pasta with Chicken, Fungi Alfredo Pasta, lychee tea, mushroom sauce, Barberque Sauce, Peri-peri Sauce

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Steak On Top

(Barat)

Wisma Mertha, Lantai 3
Jl. Kelapa Kopyor Blok BC2 No. 14, Kelapa Gading, Jakarta Utara


Rata-rata: 4.2
Rasa:4.1
Suasana:4.2
Harga:4.1
Pelayanan:4.2
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil Jacklyn  || IG: @antihungryclub

Alfa 2023

1137 Review

323 Makasih