Review Pelanggan untuk Burger King
Raja Peka Terhadap Dompet Tipis Rakyatnya
oleh Kezia Kevina, 03 Maret 2020 (hampir 5 tahun yang lalu)
Beef Burger
King Fusion Chocolate
Kayaknya hampir semua gerai fast food ngerti ya kalau dompet kita gak selalu tebal. Banyak deh yang menyediakan menu dengan harga miring, salah satunya Menu Bokek dari Burger King!
π Beef Burger (10k belum pajak)
Dari 17k jadi 10k, tambah ramah kantong ya. Tapi wajar juga kalau isinya cuma selembar daging dan dua potong acar sama saos tomat. Lumayan lah buat ganjelan.
π¦King Fusion Chocolate (5k belum pajak)
Dari 12k jadi 5k, es trosss! King Fusion ini semacam McFlurry tapi punya Burger King. Semacam tiruannya lah. Es krimnya vanilla biasa, dikasih taburan bubuk cokelat terus diaduk deh. Persis McFlurry tapi rasanya gak seenak McFlurry.
Kemasannya lucu! Dari kertas terus bentuknya melengkung gitu. Rawan tumpah sih kalau dibawa pulang soalnya gak rapat.
Varian rasanya ada coklat, matcha, sama brown sugar. Saya pesannya brown sugar karena di promonya brown sugar, tapi yang datang coklat. Entah karena gak ada atau gimana. Namanya promo ya.
π Fries (5k belum pajak)
Dari 12k jadi 5k~~ ya kentang small biasa sih. Kentang BK ini agak unik rasanya karena gak kentang banget, tapi agak manis-manis gitu. Dan entah kenapa pas beli ini warnanya berubah lebih kuning, kayak dikasih pewarna. Gak biasanya. Dan lagi kali ini garamnya banyak banget. Jangan-jangan pegawainya kebelet --
Overall lumayan lah kalau lagi bokek. Lumayan juga bisa duduk di sini, mejanya lumayan banyak. Ada wifinya juga tapi lagi gak bisa dipakai.
Jangan lupa sering-sering cek media sosialnya BK karena di sana sering banget ada promosi yang gak ada di offline store. Paling sering di Facebook (BURGER KING INDONESIA).
Burger King, raja yang peka terhadap dompet pelangganya~
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Beef Burger, King Fusion Chocolate, Fries
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: