Review Pelanggan untuk Flow Coffee
Rich and Bold Coffee, great aroma!
oleh Prajna Mudita, 13 Oktober 2015 (9 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Disini saya datang sudah nyaris mau tutup, tapi untung staff nya masih melayani dengan baik. Saya sengaja gak pesan Americano supaya tetep bisa tidur, saya pesan Latte dan teman saya pesan Flat White. Saat datang keduanya tampak mirip, ternyata kalau dijadikan Ice kedua menu tsb punya perbandingan susu dan espressonya gak terlalu beda. Oleh karena itu perbandingannya jadi disamain aja. Semua ilmu perbandingan kopi dan susu dijelaskan dengan baik oleh staff nya, jadi kita ngerti juga apa yang kita minum.
Kopinya sangat bold, kuat banget walaupun susunya terlihat hampir full 1 gelas. Aromanya juga kuat tercium saat pertama kali nyeruput kopinya. Hal yg penting, kopinya gak asam Will come back for sure!
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Latte, Flat white
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Kafe)
Reviewer: