Review Pelanggan untuk Goeboex Coffee
Coffeeshop di Cikini
oleh UrsAndNic , 17 Januari 2018 (hampir 7 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Tempatnya kekinian banget, karena terbuat dari bekas box container . Area outdoornya ada di lantai dan ada juga di lt.2. Di lantai 1 ruangan indoornya ber ac dan cukup nyaman. Buka dari jam 11 pagi – jam 2 pagi. Jadi kalau ada yang laper2 tengah malam, bisa deh pesan makanan di sini. Saya pesan :
*Mie goreng (25k) - Menu ini bisa request tidak pedas. Mienya mie telor bukan mie instant. Bahan2 mienya juga cukup rame, ada sosis, ayam, dilengkapi dengan telor ceplok dan kerupuk. Rasanya cukup enak, tasty seperti mie dokdok tapi nga kebanyakan msg dan minyak. Ok juga, pas banget untuk jadi menu makan malam.
*Roti bakar keju + coklat (23k) – rotinya sebenarnya biasa bukan yang model bulky, tapi olesan mentega di bagian atas dan bawah roti royal banget. Coklatnya enak dan topping kejunya juga cukup banyak. Saya sih suka.
*Kopi susu kampung (25k) – Suka banget lihat gradasi warna kopi ini di gelas. Biasanya kalau beli eskopsus semuanya di plastic cup jadi jarang lihat yang seperti ini. Biji kopinya houseblend dengan kopi local. Untuk rasa enak juga, not bad karena kopinya tidak terlalu strong sangat balance dengan susunya dan manis dari gula merahnya juga pas. Tapi tastenya terasa dominan fruity, saya kurang suka karena saya lebih suka kopi yang tastenya chocolaty. Pencinta kopi yang suka dengan fruity taste pasti akan suka.
*Iced chocolate (32k) – coklatnya cukup kental, rasanya tidak terlalu pahit coklat, tapi terasa kurang manis, lupa minta simple syrup. Mungkin kalau ditambahin simple syrup akan lebih ok.
Tempatnya ok juga, servicenya bagus dan makanannya boleh juga. Next time kalau mampir lagi mau cobain cappuccino dan makanan yang lain. Kepingin banget duduk di lantai atas , mau ngerasain makan di atas container hahaha..
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: