Review Pelanggan untuk Benedict

Boba Fever

oleh Oppa Kuliner (@oppakuliner), 02 Mei 2019 (5 tahun yang lalu)

3 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.2
Foto Makanan di Benedict
Foto Makanan di Benedict

Boba Fever ini di-launching di Benedict Jakarta sejak tanggal 24 April 2019 dan masih ada sampai tulisan ini dibuat. Tidak hanya menghadirkan menu Boba, ada beberapa atribut atau ornamen dekorasi bertema Boba yang bisa kalian temukan disini.

Boba Fever sendiri basically terdiri dari 6 pilihan menu yang menggunakan Boba sebagai salah satu bahan di dalamnya. Menu yang ada terdiri dari Boba Cake, Boba Churros, Boba French Toast, Brown Sugar Milk Tea, Early Grey Milk Tea dan Boba Kopi Lokal.

Boba Cake - 60k

Menu yang pertama yang aku bahas adalah cake mereka yang selalu fenomenal (contohnya Milo Cake yg viral juga). Menggunakan brown sugar cake, yang kusuka dari menu ini adalah crumble di dalamnya yang membawa tekstur renyah di dalam cake ini. Sensasi berbeda dibawa oleh Earl Grey Buttercream yang cukup menarik ketika dipadukan dengan cream cheese dan cakenya. Sayangnya boba yang aku makan saat disini sedikit keras dan tidak terlalu chewy.

Brown Sugar Milk Tea - 45k
Nah menu satu ini adalah menu yang menurut aku secara jenis menu paling biasa karena banyak brand lainnya yang memiliki spesialisasi di brown sugar milk tea. Jadi dibilang inovasi baru, tidak juga. Nah untuk brown sugar milk tea mereka bukan tipe yg creamy dan cenderung milky (dominan rasa susunya). Untuk bobanya berbeda dengan menu yang lain, ini adalah bentuk boba paling sempurna di antara menu lain. Chewy dan pas di mulut aku!

Boba French Toast - 60k
Seperti yang aku bilang, menu-menu yang aku coba disini aku explore dalam 3 kali visit dan untuk menu ini adalah menu terakhir yang aku coba dalam visit yang ke-3. Theres nothing wrong with their french toast yang perfectly made menurut aku dan cream cheesenya yang pas (di boba cake juga ini enak bgt pas dipadu sama earl grey), tapi bentuk boba paling keras selama 3 times visit ada di menu ini. Mungkin konsistensi dalam membuat boba harus diperhatikan di menu Boba Fever ini.

Earl Grey Milk Tea - 45k
Menggunakan boba pearls dan cream, aroma earl greynya sangat terasa di menu ini dari seruput pertama kali. Sayangnya menurut aku rasanya terlalu manis di preferensi lidahku dan once again bobanya tidak terlalu chewy dan agak keras.

Boba Kopi Lokal - 45k
Kopi mereka beneran enak ! Seenak itu sampai even gak ada bobanya pun i will drink it everyday ! Gula Melaka dan Espressonya kombinasi yang pas banget dan rasanya beneran seenak itu ! Tapi lagi-lagi sayangnya bobanya agak keras, once again konsistensi boba mereka harus ditinjau kembali

Foto lainnya:

Foto Makanan di Benedict
Foto Makanan di Benedict
Foto Makanan di Benedict
Foto Makanan di Benedict
Foto Interior di Benedict
Foto Makanan di Benedict
Foto Interior di Benedict
Foto Interior di Benedict

Menu yang dipesan: Boba Fever

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
3 pembaca berterima kasih.

Informasi

Benedict

(Kafe)

Grand Indonesia Mall, Lantai Lower Ground, East Mall
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.0
Suasana:4.1
Harga:3.3
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil Oppa Kuliner (@oppakuliner)

Alfa 2019

965 Review

547 Makasih