Review Pelanggan untuk Tanpopo Jakarta
Grill Yakiniku Serasa Di Pinggir Jalan Negeri Sakura
oleh Han Fauziyah, 22 Agustus 2016 (8 tahun yang lalu)
Saya ke sini hari hari Senin, namun pengunjung Tanpopo benar-benar membludak dan harus waiting list, saya masuk list ke 3. Untungnya tidak terlalu menunggu lama.
Melihat suasana di sini saya takjub banget, karena banyak orang jepang yang hadir dan sedang asik menikmati potongan daging grillnya Tanpopo. Rasanya malam itu saya seperti berada di negeri sakura, karena saya mendengar banyak banget kalimat-kalimat jepang.
Saya datang ke Tanpopo dua kali, sudah mencoba hampir semua menunya. Saya memesan Short Rib Beef, USA Rib Eye, Chicken Tandoori, Oden, Ramen Spicy Negi Sio Ramen dan Curry Ramen.
Untuk pemasakannya diberikan tempat pembakaran berukuran mini yang sudah diisi arang yang menyala. Cara membakarnya dilakukan secara tradisional, kita membakar di atas pembakar dan mengipasinya hingga matang.
SHORT RIB BEEF
Short rib beef yang diberikan ada sekitar 8-10 pcs. Ukurannya kecil-kecil (imut) dan tipis. Marbling pada dagingnya menggoda dan merayu mata saya dengan amat sempurna! Seriously..... short rib beefnya benar-benar juicy!! tekstur dagingnya supeeer empuk! Aromanya pun nendang banget! Kalau membakar dagingnya tidak menggunakan saus rasanya mirip sate namun kalau menggunakan saus akan ada sensasi rasa sedikit lebih gurih pada dagingnya saat dimakan.
USA RIB EYE BEEF
USA Rib Eye Beef ini memiliki ukuran daging yang lebih besar dan sedikit lebih tebal, marblingnya pun merata dengan sangat sempurna. Jika memesan ini kita akan diberikan gunting khusus untuk memotongnya. Saya membakarnya dengan memotong-motongnya agar bisa dicelupi ke sausnya, ada juga orang yang membakarnya secara utuh. Saat saya mencoba hasil dibakar tanpa saus... dagingnya memiliki flavor (rasa) yang lebih enak! Tidak seperti sate... benar-benar lebih enak dan lebih juicy! Punya citarasa yang lebih tinggi dan khas banget deh! Tingkat mutu dan kualitasnya benar-benar di atas yang short rib beef!
ODEN
Odennya punya tekstur yang sangat empuk, agak tebal dan lembut banget. Kuah odennya yang hangat dan terasa sangat lembut... sangat cocok dikonsumsi saat malam hari.
CHICKEN TANDOORI
Chicken tandoorinya memiliki ukuran yang kecil dan berbentuk hampir bulat-bulat. Chicken tandoori ini kalau tidak saya ingat ayamnya sudah dibaluri dengan madu. Saat dibakar saya mencoba ayamnya dicelupi ke saus dan yang tidak.. ternyata enak yang tidak menggunakan saus lho.
Rasanya enak dan terasa lembut.... sedikit terasa manis dan gurihnya pas.
SPICY NEGI SIO RAMEN
diberikan potongan daging ayam, telur, taburan tauge dan bawang daun. Ukuran mienya agak kecil, dan memiliki tekstur yang lembut banget serta empuk! Daging ayamnya memiliki banyak serat dan terasa juicy. Kuahnya encer dan rasanya gurih, enak.. namun spicynya kurang hahhaha.
CURRY RAMEN
Curry ramen ini tidak jauh berbeda dengan spicy negi sio ramen, yang membedakan hanya kuahnya. Kuahcurry ramen lebih sedikit kental dan aroma currynya tercium menggoda. Rasa kuahnya pun benar-benar curry! Enak banget!!
OCHA
Ochanya dingin... berwarna hijau muda.. rasanya enak, segar dan tidak terlalu pahit.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Short Rib Eye Beef, USA Rib Eye, Chicken Tandoori, Spicy Negi Sio Ramen, Oden, Curry Ramen
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: